Dalam basket, rebound adalah hal yang wajib dikuasai. Baik big man maupun small man. Pasalnya, rebound bisa menjadi senjata yang amuph saat bertahan dan menyerang. Nah, menurut coach Tricky Trick DBL Academy, Alfian Yasir, ada beberapa hal yang wajib kamu latih agar tak terkalahkan di key hole saat rebound. Apa aja sih?

 

Hal pertama yang harus diperhatikan menurut coach Alvian Yasir adalah kuda-kuda. Caranya dengan merendahkan badan layaknya duduk dengan punggung yang lurus. Lalu, lutut tidak boleh melebihi ujung kaki ketika menekuk. Atau lebih mudahnya membentuk sudut siku-siku. Lalu ketika bola memantul, langsung ambil secepatnya.

“Tujuan box out adalah menutup pergerakan lawan dengan mendorongnya sejauh mungkin dari area rebound. Dengan box out yang pas, kamu bisa mengalahkan lawan yang tubuhnya jauh lebih besar. Karena kalau adu lompat pasti akan kalah,” ujarnya.

 

Vertical Jump juga sangat diperlukan selain box out. Nah, caranya kamu bisa melakukan skuat untuk memperkuat otot tungkaimu. Baik wall skuat, goblet skuat, bar skuat, hingga pole skuar. Selain itu, kamu bisa menggunakan skipping rope agar tidak jenuh dengan latihan tersebut.

 

Selain dua hal tadi ada satu yang tak kalah penting. Yaitu daya ledak. Daya ledak ini berfungsi untuk memberikan tenaga besar secara mendadak agar bisa mencapai satu poin dalam waktu singkat. Nah cara termudah menambah daya ledak untuk rebound adalah melakukan lompat, mendarat, dan lompat lagi. Lakukan ini secara berkala supaya daya ledak di tubuhmu bisa meningkat secara perlahan.

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Beep Test: Pengertian dan Manfaat untuk Kebugaran
Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena