SURABAYA - Roadshow Junior DBL East Java Series 2020 masih terus berlanjut. Kali ini giliran SMP IPH East Surabaya. Mereka terlihat sangat antusias menyambut agenda roadshow. Puluhan siswa dan siswi sudah berkumpul mengelilingi lapangan basket indoor sekolah.

Miss Ivona Magdalena selaku kesiswaan SMP IPH East Surabaya menurutkan bahwa Junior DBL adalah sebuah acara untuk anak SMP yang sangat bagus untuk tumbuh kembang anak.

"Senang sekali ada kegiatan belajar di luar kelas seperti kali ini bersama DBL Indonesia. Tahun ini tim basket putra dan putri kembali bertanding di Junior DBL. Tentunya sekolah akan selalu mendukung di setiap pertandingan dan semoga tahun ini bisa memberikan yang lebih baik dari tahun sebelumnya," kata Miss Ivona.

Setelah itu giliran para coach DBL Academy menyampaikan pengenalan tentang DBL Academy kepada para siswa dan siswi. Pengenalan juga diselingi oleh pemberian materi dribble dan lay-up yang dikemas dengan mini games.

Pada mini games kali ini, para peserta diminta untuk berbaris memanjang dan menyalurkan bola ke belakang. Setelah itu mereka akan melakukan dribble dan juga lay-up. Kelompok barisan yang mampu mencapai garis finish terlebih dahulu merekalah yang memenangkan mini games ini.

Tiba saatnya tim basket putra dan putri Lions Surabaya (julukan tim SMP IPH East Surabaya) untuk memperkenalkan diri. Skuad besutan David Adiwardhana ini terlihat siap untuk berlaga di babak utama nanti.

"Saya sebagai kapten tim putra mengharapkan dukungan dari kalian semua. Meskipun tahun ini banyak membawa pemain rookie, kami yakin bisa lolos ke play off dengan kerja keras kami," ujar kapten tim putra Lions Surabaya, Edward Kosasih.

Sedangkan tim putri Lions Surabaya menargetkan untuk menjadi champion tahun ini. Hal itu diungkapkan oleh kapten tim mereka, Ganeviene Brightly Huang.

"Tahun ini targetnya champion. Maka dari itu latihan harus serius dan fokus," katanya. Kedua tim ini telah berlatih selama tiga minggu non-stop untuk persiapan babak utama nanti.

Setelah perkenalan tim, roadshow ditutup dengan penampilan apik dari tim dance Lions Surabaya. Mereka mengenakan kostum putih yang elegan. Kostum elegan itu dikombinasikan dengan gerakan yang semangat dan enerjik.

Populer

Perjalanan Basket Mayviana dan Harapan Penghujung Musim Bersama Skuad Gloria 1
Big Match Playoffs DBL Malang: Smarihasta Kembali Bersua Bhawikarsu!
Pengumuman! Berikut Top 10 DBL Dance Competition Malang
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Jadwal dan Link Live Streaming DBL Malang Hari Ini 20 September 2024