Penampilan apik berhasil ditunjukan skuad asuhan Dimas Kurniawan, tim putra SMPN 1 Blitar. Pada babak penyisihan Junior DBL East Java Series lalu mereka berhasil menjadi juara grup dengan menyapu bersih semua laga dengan kemenangan.
Rasa bangga itu bertambah mengingat putra SMPN 1 Blitar adalah tim debutan di Junior DBL musim ini. Meski begitu coach Dimas tak ingin timnya terlalu beruforia dan tetap rendah hati.
"Pencapaian ini memang bisa dibilang baik. Tetapi saya ingin anak-anak tetap fokus karena melangkah ke babak utama tentunya tidak mudah," kata coach Dimas.
Meski tampil dengan baik di babak penyisihan, coach Dimas menilai masih banyak yang perlu dibenahi. Ia menggaris bawahi kekuatan mental timnya yang masih sering naik turun.
"Karena ini adalah salah satu kompetisi besar yang kami ikuti. Para pemain terkadang terpengaruh oleh sifat-sifat seperti star syndrome. Itulah yang bahaya karena bisa menghilangkan fokus pada pertandingan," tambahnya.
Untuk itu ia dan tim menambah jam terbang dengan mengikuti kompetisi daerah. Berbagai kompetisi sudah timnya ikuti guna membiasakan mental para pemain ditengah perrtandingan yang dilihat banyak orang.
"Saya menyiapkan tim ini untuk jadi tim yang ulet dan mau berusaha. Maka dari itu saya sering memberikan mereka lawan yang lebih sulit agar terbiasa merasakan dibawah tekanan dan bagaimana cara keluar dari tekanan itu," ujarnya.
Coach Dimas yakin bahwa tim yang dibawanya tahun ini bisa bersaing. Walaupun ia tau jelas bahwa tim-tim yang sudah bertengger di babak utama bukanlah tim yang biasa saja.
"Mereka punya persiapan dan waktu yang lebih lama. Untuk itu saya dan anak-anak harus mengejar hal itu agar bisa seimbang atau bahkan mengungguli mereka," tutup coach Dimas.(*)
Baca juga persiapan tim lainnya:
Putra Xin Zhong Surabaya, Tim Debutan yang Siap Mengancam di Babak Utama
SMP Cita Hati West Surabaya Waspadai Persaingan Ketat di Babak Utama
Dukungan Keluarga dan Sekolah Bantu Periapan Carolus Surabaya ke Babak Utama
TFS Surabaya Gencar Latihan Transisi demi Main Apik di Babak Utama
Menatap Babak Utama, Pemain Rholas Surabaya Lakukan Tugas Work-Out di Rumah
Sambut Babak Utama, Putra Stag Surabaya Perkuat Skill Individu Saat Liburan