Smuten Menang Meyakinkan

| Penulis : 

JOGJAKARTA-SMAN 10 Jogjakarta melakoni laga pemungkas hari ini. Melawan SMA Budi Utama Jogjakarta, mereka berhasil memenangi laga dengan skor 49-21.

Kemenangan dengan skor besar menjadi motivasi Smuten-sebutan SMAN 10 Jogjakarta- hari ini. Smuten yang unggul rebounds berulang kali memaksa lawannya kewalahan di bawah ring. Tak hanya itu mereka juga memaksa BU, terkurung di dalam areanya pertahanannya sendiri. Hal itu menjadi momentum Smuten untuk terus bisa mendulang angka dan menutup kuarter satu dengan skor 10-5.

Smuten terus tancap gas di kuarter selanjutnya. Dengan memanfaatkan fastbreak dan kemampuan di bawah ring, Nicky Reza dan kawan-kawan kembali terus menggemukkan perolehan angka. Mereka menutup poin permainan kuarter dua dengan skor 26-5.

Kuarter ketiga baru berjalan tiga menit, permainan Smuten di dua kuarter sebelumnya tiba-tiba mengilang. Mereka seperti tidak siap menerima tekanan dari BU yang tiba-tiba menekan dari bawah.

Alhasil, dalam kurun waktu dua menit, BU yang sebelumnya buntu berubah menjadi beringas dalam mecnetak angka. 12 poin yang mereka lesakkan sukses memepet perolehan skor di kuarter ketiga.

Permainan Smuten baru mulai kembali hidup di kuarter empat. Mereka terus menambahkan pundi-pundi poin mereka. Terlebih, momentum yang diciptakan Vetraley Sadeschatera sukses membuat mereka menjauh. Mereka pun menutup pertandingan dengan margin 28 poin.

Pelatih Smuten, Ongky Gunawan mengungkapkan bahwa dirinya sangat puas dengan permainan anak asuhnya. Pasalnya, koordinasi dan komunikasi anak asuhnya lebih baik.

“Inilah buah dari kerja keras kami sepanjang satu tahun. Ya kami butuh waktu satu tahun untuk menyiapkan DBL ini,” katanya.

Statistik selengkapnya bisa kamu baca di sini.

Baca juga berita menarik lainnya di mainmain.id ya!

 

Populer

Jadwal dan Link Live Streaming DBL Malang Hari Ini 20 September 2024
Big Match Playoffs DBL Malang: Smarihasta Kembali Bersua Bhawikarsu!
Hasil DBL Surabaya: Putri Gloria 1 ke Playoffs, Smamda Comeback Mengerikan!
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bukan Basket, Ini Cinta Pertama Audrey Suyanto di Dunia Olahraga