ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Foto : Budi Abu for DBL Indonesia.

PALEMBANG - Menapaki hari kedua, Honda DBL South Sumatera Series mulai menuai banyak kejutan. Ada dua laga dramatik yang kemudian melahirkan epic comeback di akhir pertandingan. Serta, ada juga kejutan runner-up tahun lalu yang langkahnya terjegal terlalu dini. Bumi Sriwijaya lagi-lagi kian menjadikan kompetisi ini semakin seru dan sulit bisa ditebak. Berikut adalah cuplikan 3 laga sengit yang terjadi di hari ini. 

SMAN 1 Indralaya

Membuka laga pertama dengan pertarungan sengit, baik SMAN 1 Indralaya, atau yang dikenal dengan Satrya berkejaran angka dengan lawannya. Pada dua kuarter pertama, SMAN 1 Indralaya sempat tertinggal. Namun, berkat daya juang militan para punggawanya, mereka sukses balikan keadaan di paruh kedua.

Malapetaka bagi lawannya, SMAN 4 Lahat, tiba di kuarter pamungkas. Smanpala, julukan SMAN 4 Lahat, yang mulanya memimpin, harus tersungkur di akhir laga dengan skor 25-17, keunggulan untuk Satrya. Hasilnya, Satrya pun memastikan satu slot di babak Sweet Sixteen.  Selengkapnya baca: Epic Comeback! Satrya Tekuk Smanpala di Paruh Kedua

 

SMAN 5 Palembang

Pertandingan antara MAN 3 Palembang kontra SMAN 5 Palembang berlangsung menegangkan. Pasalnya, kedua tim sama-sama berebut kuasa hingga akhir laga. Aksi saling balik keadaan pun terjadi. Namun akhirnya SMAN 5 Palembang menunjukan bahwa merekalah yang paling gigih di laga ini.

Sempat tertinggal satu bola di awal kuarter, akhirnya, Smanlee, julukan SMAN 5 Palembang, pastikan kemenangan pasca pungkasi laga dengan skor 23-18. Kemenangan ini, Smanlee berhak mengantongi tiket ke Sweet Sixteen. Selengkapnya baca: Sempat Tertinggal, Akhirnya Smanlee Ambil Alih Pertandingan di Paruh Kedua

 

SMAN 17 Palembang  

Bertemu nama besar tak membuat mental pemain SMAN 17 Palembang goyah. Tanding di laga pertama menghadapi runner-up tahun lalu, SMAN 2 Muara Enim, SMAN 17 Palembang tetap tampil percaya diri.

Hasilnya, mereka sukses jegal salah satu raksasa Honda DBL Seri Palembang dengan kemenangan besar. Tak tanggung-tanggung, Smanjubel, julukan SMAN 17 Palembang, mengakhiri dominasi sang runner-up dengan kemenangan tipis. Skor 28-22 pungkasi kiprah SMAN 2 Muara Enim. Selengkanya baca di : Jubel Pungkasi Langkah Tim Raksasa, Smanda

 

Baca juga pertandingan lainnya: 

- SMAN 1 Oku Berjaya di Laga Kedua

- SMAN 11 Tampil Trengginas Lewat Fast Break Yang Ganas

- Kekuatan Mental Jadi Kunci Kemenangan Smanduta

- Ulet Bertahan Adalah Kunci Kemenangan Methodist 2

- SMAN 1 Prabumulih Raih Kemenangan Besar

- Unggul Materi Pemain, Xavega Melaju Ke Sweet Sixteen.

- Xaverius 1 Raih Tiket Sweet Sixteen Lewat Kemenangan Telak

 

Sambil menunggu berita hasil pertandingan hari ini, yuk baca mainmain.id

 

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY