TANGERANG - Tim putra SMA Kharisma Bangsa tampil tak terbendung selama putaran Honda DBL Banten Series 2019. Jawara musim lalu ini masih punya kekuatan yang tak tertandingi. Namun musim ini mereka harus mendapat ujian terakhir untuk bisa mempertahankan titel juara. Simak perjuangan tim SMA Kharisma Bangsa pada seri Banten musim ini.
Vs SMAN 5 Tangerang
SMA Kharisma Bangsa, mengakhiri laga yang riuh ini dengan kemenangan. Skor 63-22, membuka jalan mereka ke laga berikutnya. Kharisma Bangsa langsung tampil menggebrak sejak tip off. Permainan gemilang mereka kali ini, disokong oleh dua pemain bernas mereka. Muhammad Saddam Pandu Sutrisno dan Umar Chondro Kusumo berhasil mencetak 25 dari 63 poin.
Vs SMAN 2 Tangerang Selatan
Tim Putra SMA Kharisma Bangsa menang meyakinkan di babak sweet sixteen saat melawan SMAN 2 Tangerang (Moonzher). Dominasi ditiap kuarternya, membuat Moonzher menutup laga dengan skor 34-19. Pertahanan Kharisma Bangsa tak mampu di tembus Moonzher di pertandingan ini. Berkali-kali pertahanan Moonzher dibuat kebingungan dalam melakukan penyerangan.
Vs SMAN 1 Tangerang
Putra SMA Kharisma Bangsa berhasil jadi tim terakhir yang memastikan diri yang lolos fase empat besar. Setelah menang meyakinkan lawan SMAN 1 Tangerang (Smansa) dengan skor 20-40.
Kharisma Bangsa tampil sangat menawan pada laga kali ini. Paruh pertama, Smansa pun dibuat tak bisa mengembangkan permainan mereka. Tak berhenti disitu, Kharisma Bangsa masih saja mempersulit Smansa. Tetap mengandalkan pressing ketat dan drive yang tajam.
Vs SMA BPK Penabur Gading Serpong
SMA Kharisma Bangsa jadi tim terakhir yang lolos final setelah mengandaskan langkah SMA BPK Penabur Gading Serpong. Tampil dominan, membuat Kharisma Bangsa meraih kemenangan dengan margin yang cukup jauh, skor 69-39.
Kharisma Bangsa langsung tampil panas. Dominadi serangan mereka pun sangat terlihat. Ditambah pertahanan Kharisma Bangsa yang sulit untuk ditembus BPK Penabur. Total 40 poin berhasil diperoleh Kharisma Bangsa selama paruh pertama.
Ganasnya serangan Kharisma Bangsa sangat tergambar jelas dari rasio serangan mereka. Dengan rasio field goals mencapai 56 persen dan free throw lebih dari 77 persen. Kharisma Bangsa berhasil menunjukan kekuatan mereka pada pertandingan malam ini.