ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Fisik menjadi fokus utama kesatri Santu Petrus untuk mengarungi Honda DBL with Kopi Good Day 2024 West Kalimantan. Perlu diingat sejak 2011, skuad putra Santu Petrus tak pernah kalah di DBL Pontianak! Itu artinya mereka adalah penguasa terlama di DBL. Meski pemain datang dan pergi, pasukan Santu Petrus tetap bisa menjaga ritme sekaligus standar mereka.

Fisik barangkali menjadi salah satu faktor pembeda antara Santu Petrus dengan partisipan lainnya.

Meningkatkan fisik jelas meningkatkan daya tahan penggawa Santu Petrus kala menghadapi gim-gim genting dan krusial.

“Kata coach sih supaya lebih kuat daya tahannya. Apalagi buat defense itu pasti dibutuhkan sekali,” ungkap Nelsen Chen, salah satu penggawa Santu Petrus.

Porsi latihan fisik para penggawa Santu Petrus bukan cuman sekali dua kali. Hampir setiap hari selalu ada menu berlatih fisik yang dilahap oleh Nelsen Chen dan kolega.

Baca juga: Daftar Pemain Putra yang Wajib Kalian Waspadai di DBL West Kalimantan 2024

“Latihan kita itu setiap hari dan pasti ada latihan fisiknya. Kalau kata teman-teman sih biar jadi pelari marathon kita hahahaha,” ujarnya.

Nelsen sendiri tak ingin terlalu banyak membagikan komposisi skuad Santu Petrus untuk DBL Pontianak 2024. Ia mengaku bahwa skuad Santu Petrus musim ini terbilang komplet. “Komposisi tim tahun ini sangat pas sih. Chemistry kita juga oke untuk bertanding. Sudah siap lah pokoknya,” sambungnya.

Meski begitu, Nelsen mengaku tak boleh menganggap remeh setiap lawan tanding Santu Petrus di DBL Pontianak nanti. Menurutnya setiap tim sudah mempersiapkan mati-matian demi bisa menjegal Santu Petrus, “Sekolah lain pasti juga latihannya keras sih. Mereka semua pengen merebut piala dari kita lah di DBL tahun ini. Tapi, kita juga harus all in semuanya pokoknya,” terangnya.

Baca juga: Menuju DBL Pontianak: Persiapan Matang Taruna Bumi, Bukti Debutan Tak Sepele

DBL Pontianak masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025. Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Profil SMA Santu Petrus Pontianak bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY