TANGERANG - Penampilan tim UBS Gold Dance Competition dari SMAN 1 Tangerang berhasil memukau seisi GOR Dimyati. Tak hanya satu, mereka membawakan dua konsep sekaligus. Yap, keanggunan princess Belle (Beauty and The Beast) mampu mereka padukan dengan ketegasan dari princess Jasmine (Aladdin).

Dari awal penampilan mereka sudah membawa vibes yang ceria. Awalnya mereka menampilkan kisah cinta dari seorang princess Belle yang jatuh cinta dengan seorang pangeran yang dikutuk menjadi seorang yang buruk rupa.

Kejutan pun hadir di tengah penampilan mereka. Tiba-tiba konsep yang dibawakan tim dance SMAN 1 Tangerang ini berubah. Dengan ditandai terbukanya tirai yang terpasang di tengah lapangan, mereka berubah menjadi princess Jasmine.

Diiringi lagu Jiny, princess Jasmine muncul dan menari bersama Aladdin yang berasal dari timur tengah. Tarian tersebut pun diakhiri dengan menikahnya Princess Jasmin dengan Alladin.

Dhiyaa Fathya Aisyah Rahmah, anggota tim dance Smansa mengatakan jika ia dan rekannya ingin memberikan kesan berbeda dari yang lain. Terlebih hanya mereka yang punya inovasi menggabungkan dua sosok putri Disney Princess.

"Kalau dari sekolah lain menampilkan hanya satu Princess, kita ingin menggabungkan dua karakter yang berbeda. Sehingga kami bisa memberikan kejutan bagi para penonton yang hadir," tandasnya.()

 

 

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya