TANGERANG - Tujuh pertandingan seru jadi sajian hari kelima Honda DBL seri Banten. Bahkan dua tim putri di antaranya berhasil meraih tiket fantastic four. Dan lima tim lainnya meraih kemenangan manis atas lawannya. Siapa sajakah tim yang meraih kemenangan di hari ini? Simak rangkuman berikut.
1. SMAN 2 Krakatau Steel Cilegon vs SMA Harapan Bangsa
Tim putra SMA Harapan Bangsa kembali meraih kemenangan di Honda DBL seri Banten. Pada pertandingan pembuka hari kelima ini, Harapan Bangsa menang dengan skor 33-19 saat melawan SMAN 2 Krakatau Steel Cilegon (Smandaks). Tampil dibawah tekanan dan terus bertahan, membuat stamina dan konsentrasi pemain Smandaks berkurang.
2. SMAN 1 Cilegon vs SMA Saint John Tangerang Selatan
SMAN 1 Cilegon (Smansa) berhasil mengandaskan langkah salah satu tim kuat, SMA Saint John Tangerang Selatan di pertandingan kedua seri Banten. Meskipun Saint John terus memberikan perlawanan, namun mereka harus puas menutup pertandingan dengan kekalahan 30-20.
3. SMAN 2 Tangerang Selatan vs SMA Ora Et Labora BSD
Tim putri SMAN 2 Tangerang Selatan (Moonzher) berhasil meraih tiket menuju fantastic four Honda DBL seri Banten. Kepastian itu didapat setelah mengandaskan perlawanan SMA Ora Et Labora BSD (OEL) dengan skor 20-32. Kemenangan yang di raih Moonzher tak bisa dilepaskan dari peran sang forward, Natasya Amelia Putri. Pemain yang baru pulih dari cidera ACL itu, berhasil mengemas 14 poin dan mengantar timnya meraih tiket empat besar.
4. SMA Kharisma Bangsa vs SMAN 2 Tangerang Selatan
Tim Putra SMA Kharisma Bangsa menang meyakinkan di babak sweet sixteen saat melawan SMAN 2 Tangerang (Moonzher). Kharisma Bangsa langsung tampil menggebrak sejak tipoff. Sedangkan sang lawan, Moonzher masih mencari pola permainan terbaiknya. Tak hanya itu, pertahanan Kharisma Bangsa tak mampu di tembus Moonzher. Sehingga Kharisma Bangsa pun menutup laga dengan skor 34-19.
5. SMAN 6 Tangerang vs SMA Terpadu Pahoa
Tim putra SMAN 6 Tangerang (Sixers) berhasil meraih kemenangan di fase sweet sixteen saat melawan SMA Terpadu Pahoa. Meskipun Pahoa sempat memberikan perlawanan sengit, tapi Sixers masih saja memenangkan laga seru ini dengan skor 40-34. Tak hanya pintar dalam memanfaatkan tembakan tiga angka. Sixers juga mampu memaksimalkan kesempatan free throw untuk menjadikannya sebagai poin. Dengan rasio 65 persen, Sixers berhasil menceploskan 15 diantara 23 percobaan free throw.
6. UPH College Tangerang vs SMAN 7 Tangerang Selatan
UPH College Tangerang memenangkan laga alot saat menghadapi SMAN 7 Tangerang Selatan (Tujuh) dengan skor 31-40. Kedua tim silih berganti unggul ditiap kuarternya. Namun efektifitas serangan UPH College mampu membawa mereka menuju babak big eight. Tercatat 61 persen rasio field goals mereka, atau UPH College berhasil memanfaatkan 14 dari 21 peluang mereka.
7. SMA BPK Penabur Gading Serpong vs SMA Al-Azhar BSD
Hari kelima Honda DBL Banten Series 2019 ditutup oleh kemenangan manis SMA BPK Penabur Gading Serpong atas SMA Al-Azhar BSD. Torehan 15 poin dari Miguel Alejandro Burhan membuat BPK Penabur menutup laga dengan keunggulan 34-17. Peran Miguel bagi BPK Penabur sangatlah kentara. Dengan minute play 34 menit 16 detik, ia berhasil menorehkan 15 points, empat total rebound, dan dua assist.