Banyak ruki tak menjadi persoalan penggawa Soverdi -sebutan SMA Soverdi Tuban- untuk segera mengarungi musim baru Honda DBL with Kopi Good Day 2024 Bali.

Sekadar pengingat, putra Soverdi merupakan kampiun DBL Bali 2021. Kala itu mereka secara mengejutkan sukses menjadi jawara setelah berhasil mengalahkan SMAN 1 Tabanan di partai final.

Bahkan pada musim 2022, Soverdi kembali ke partai final dan bertemu dengan Resman -SMAN 2 Denpasar-. Sayang, kala itu misi mereka untuk mempertahankan takhta kandas di tangan Resman dengan skor tipis 52-59.

Setelahnya Soverdi selalu terjegal pada anak tangga menuju partai puncak. Musim ini dengan skuad yang lebih segar, Soverdi sudah merapatkan barisan sejak lama.

Baca juga: Menuju DBL Bali: Nongkrong dan Sparing Jadi Agenda Rutin Putra JB

“Ruki tahun ini lebih banyak dari tahun lalu. Latihan kita juga berjalan lancar setiap hari. Sudah cukup matang,” ungkap Boby John Robert, salah satu penggawa Soverdi.

Bahkan Boby mengaku ikatan pemain-pemain lama dengan para ruki sudah terbilang klop, “Kita juga sudah dapet chemistry satu sama lain karena sering jalan bareng sih,” sambungnya.

Salah satu upaya untuk meningkatkan chemistry tersebut adalah mengisi waktu luang selepas latihan dengan refreshing sekadar jalan bareng ke mal main ke timezone atau mencari makan di sekitar sekolah.

Baca juga: Menuju DBL Bali: Meditasi Jadi Program Latihan Khusus Putra Smansa Denpasar

“Seringnya sih jalan bareng ke timezone atau nonton gitu. Terus setiap selesai latihan itu pasti kita cari makan bareng, Kak,” terangnya.

Salah satu tempat andalan Soverdi untuk mencari makan ada di dekat sekolah mereka. Di sana penggawa Soverdi lebih banyak menghabiskan waktu untuk mengakrabkan diri sambil menyantap makanan lezat.

“Biasanya sih anak-anak pesan nasgor sama odeng sih. Enak soalnya hahahaha,” cetusnya.

Menarik nih buat ditunggu kiprah Soverdi dengan barisan para ruki mereka di DBL Bali musim ini. Sampai ketemu di GOR Ngurah Rai Denpasar genk!

DBL Bali masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.

Baca juga: Abas Bali Merapat! Berikut Hasil Drawing DBL Bali 2024

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan kompetisi 3X3. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Profil SMA Soverdi Tuban bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa