Tim putra SMAN 21 Jakarta (Dust) untuk pertama kalinya melaju ke Fantastic Four Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Jakarta, Selasa 8 Oktober 2024. Meski sempat tertinggal, Dust pada akhirnya berhasil comeback atas SMA Prestasi Prima di dua kuarter tersisa. Dust akhiri laga nan dramatis itu dengan hasil 36-28.
Panasnya atmosfer duel ini terasa sejak tepis mula dilaksanakan. Baik Dust maupun Prestasi Prima saling adu serangan yang akhirnya berbuah poin. Prestasi Prima unggul, namun mereka tidak bisa tenang karena hanya berjarak dua poin atas Dust.
Keunggulan Prestasi Prima berlangsung hingga jeda half time. Pemain Dust, Sri Rizky Ramadhan Putra Bramantyo mengaku tak menyangka timnya sempat tertinggal di dua kuarter pertama. Air mata RIzky bahkan sempat mengalir saat jeda menuju kuarter ketiga.
Baca juga Nasa Berhasil Tembus ke Fantastic Four, Ada Nilai Organisasi yang Diterapkan
"Ga nyangka aja Prestasi Prima mainnya ngotot banget, aku juga sampe nangis tadi pas half time. Cuma aku langsung mikir, mending nangis pas menang aja dibanding kalah," kata Rizky pasca duel.
Rizky dan tim memang langsung bangkit setelah half time, mereka masih tertinggal atas Prestasi Prima hingga tiga menit jelang kuarter ketiga usai. Namun, lima poin tambahan membuat Dust akhirnya berbalik unggul. Pada kuarter pamungkas, Dust enggan kembali tertinggal, mereka terus mempertahankan keunggulan mereka sekaligus melebarkan jarak dengan Prestasi Prima.
Hingga 10 menit terakhir usai, Dust pada akhirnya dinyatakan sebagai pemenang setelah epic comeback atas Prestasi Prima. Bagi Rizky, langkah Dust pertama kalinya ke Fantastic Four merupakan buah perjuangan mereka setelah gugur musim lalu. Pada edisi sebelumnya, Dust harus tersingkir hanya dalam satu laga kontra SMA Global Islamic School.
Baca juga Jaga Asa Back to Back Champion, Putri Sapta Eka Melesat ke Fantastic Four!
"Ini bener-bener hasil kerja keras kami selama hampir setahun dari DBL tahun lalu. Pelajaran yang kami ambil tahun lalu adalah kami harus benahi mental kami supaya lebih kuat sama yang terpenting harus bangun chemistry lagi," ungkap sang pemain.
Melaju ke babak empat besar, Dust telah ditunggu oleh SMAN 61 Jakarta (Nasa). Bagi Rizky, duel yang dilaksanakan pada Rabu, 9 Oktober 2024 itu merupakan tantangan besar Dust berikutnya. Apalagi, Nasa pada musim ini berhasil menyingkirkan SMAN 71 Jakarta yang merupakan juara musim lalu.
"Pastinya besok harus lebih tenang, karena tantangan banget game besok. Ga nyangka aja SMAN 61 bisa ngalahin champion musim lalu. Pokoknya harus siap," tutup pemain bernomor punggung 11 itu.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(*)
Statistik lengkap pertandingan ini bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)
Saksikan siaran ulang pertandingan ini melalui live stream di bawah