ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Banyak yang baru di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 Central Java. Setelah format pertandingan kedua wilayah dibagi ke dalam babak grup terlebih dahulu, pada Honda DBL with Kopi Good Day 2024 Central Java Championship juga banyak cerita baru.

Mulai dari wajah-wajah baru yang mengisi slot babak championship, hingga wajah lama yang berusaha kembali menapaki tangga juara. Wajah-wajah baru yang dimaksud adalah skuad putri SMAN 1 Jekulo Kudus dan SMA Pelita Nusantara Kasih Surakarta. Wajah lama yang kembali menapaki tangga juara adalah tim putra SMA Terang Bangsa Semarang yang terakhir kali tampil di babak final DBL Central Java ada pada musim 2021.

Nah, di sini kita bakal membahas serba-serbi baru tim-tim Honda DBL with Kopi Good Day 2024 Central Java Championship.

SMA Tritunggal Semarang

Musim ini skuad putri Tritunggal tak lagi ditemani tim putra mereka di babak championship. Terakhir kali cerita tersebut tersaji ada pada musim 2022. Kala itu putri Tritunggal berhasil kembali merebut gelar juara. Nah musim ini, putri Tritunggal dihuni wajah-wajah baru.

Ada sembilan pemain di skuad Tritunggal yang masih duduk di bangku kelas 10 dan 11 SMA. Tersisa tiga pemain veteran yang saat ini duduk di bangku kelas 12 SMA. Hal ini menjadi bukti bahwa Tritunggal belum kehabisan pemain. Tapi, fenomena tersebut juga bisa menjadi bumerang tersendiri.

SMAN 1 Jekulo Kudus

Tim putri Saloku merupakan wajah baru yang tampil di DBL Central Java. Mereka menemani Tritunggal dengan status runner up DBL Semarang 2024. Bakal menjalani musim perdana mereka tampil di babak championship jelas spirit penggawa Saloku sangat tinggi. Belum lagi mereka punya kebiasaan unik yaitu ice bath dulu sebelum tanding.

SMA Terang Bangsa Semarang

Musim ini menjadi musim yang indah bagi putra Terbang. Mereka berhasil kembali tampil di babakĀ championship setelah terakhir kalinya melaju ke partai final DBL Central Java pada musim 2021. Musim ini pula putra Terbang menjadi momok yang menyeramkan. Bisa melangkah ke babakĀ championship jelas membuat putra Terbang tak boleh dianggap sebelah mata. Apalagi pada partai final DBL Semarang 2024 mereka sempat membuat kewalahan putra SMA Karangturi Semarang.

SMA Karangturi Semarang

Skuad putra Karangturi sedang menjalani musim terbaik mereka selama tampil di DBL Semarang. Setelah selalu puas menjadi runner up, musim ini putra Karangturi berhasil menahbiskan diri menjadi kampiun. Tapi, masih ada satu piala lagi yang membuat Yan Novi -pelatih Karangturi- penasaran. Sejak musim 2022 penggawa Karangturi selalu tumbang di babak final DBL Central Java. Musim ini apakah penggawa Karangturi berhasil berbuka puasa gelar seperti di DBL Semarang?

SMA Warga Surakarta

Skuad putra dan putri Warga kembali melaju ke babak championship. Fenomena ini selalu terjadi sejak musim 2021. Konsistensi Warga soal tak pernah absen di babak championship jangan ditanya.

Namun, terakhir kali mereka menjadi juara DBL Central Java ada pada musim 2021. Pada musim 2022 hanya putri Warga yang tampil di babak final. Musim lalu kedua tim tumbang di laga awal championship. Cerita musim lalu jelas tak ingin diulang penggawa Warga. Mengingat tim putra mereka ada rutinitas yang diubah dan itu berpengaruh besar dalam performa tim.

SMA Pelita Nusantara Kasih Surakarta

Putra dan putri PNK layak menyandang status sebagai wajah baru di babak championship. Meski tim putra mereka pernah tampil pada musim lalu, ini masih menjadi hal baru bagi skuad asuhan coach Ferry Setyawan. Apalagi tim putri mereka secara mengejutkan sukses menumbangkan jawara DBL Central Java 2021 di final DBL Solo 2024. Misi besar jelas diusung PNK di babak championship. Minimal mengulang cerita magis di final DBL Solo adalah hal yang bakal diupayakan.

Jadwal lengkap Honda DBL with Kopi Good Day 2024 Central Java Championship bisa kalian cek di sini.

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY