Selesai. Baru saja pesta perayaan itu usai. Skuad putra SMA Gloria 1 Surabaya membuat seisi tribun DBL Arena Surabaya seketika bergemuruh. Pasalnya era SMA St Louis 1 Surabaya runtuh di tangan mereka.
Kejutan luar biasa hadir bertepatan dengan pertandingan Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North, Jumat, 4 Oktober 2024.
Hal itu sontak ramai diperbincangkan. Lantaran SMA St Louis 1 Surabaya (Sinlui) memang dikenal sebagai “raja terakhir” di wilayah Surabaya. Bahkan Jawa Timur.
Hampir setiap tahun Gloria 1 berjumpa dengan Sinlui. Beberapa kali usaha Gloria 1 dalam mematahkan hegemoni Sinlui tak kunjung berhasil.
Kini, dendam mereka terbayar lunas. Bukan hanya menggulingkan dinasti Sinlui. Gloria 1 juga dinobatkan sebagai pemenang Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North.
Buat kalian yang melewatkan beberapa momen penting sepanjang Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North, berikut rangkumannya di sini.
1. Kekalahan Pertama Sejak 2018
Seperti yang kita tahu, skuad putra SMA St Louis 1 Surabaya adalah salah satu tim unggulan Surabaya. Mereka berhasil menguasai wilayah Surabaya, bahkan Jawa Timur dalam enam musim terakhir. Namun, siapa sangka dominasi mereka runtuh begitu saja.
Setelah 49 kemenangan beruntun, SMA St Louis 1 Surabaya (Sinlui) gagal menggenapkannya menjadi 50. Pasalnya SMA Gloria 1 Surabaya menghentikan laju mereka menuju gerbang juara. Rekor kemenangan itu seketika pecah di gelaran puncak DBL East Java-North 2024.
Sinlui menelan kekalahan yang cukup menyakitkan. Laga puncak berakhir dengan skor 77-59. Dengan ini, era Sinlui dipastikan usai. Mereka menelan kekalahan untuk pertama kalinya sejak DBL East Java-North 2018.
Baca Juga: Era Sinlui Runtuh! Gloria 1 Raja Baru DBL Surabaya!
2. Gelar Juara Perdana Gloria 1
Memang, SMA Gloria 1 Surabaya merupakan tim yang selalu diunggulkan sepanjang DBL Surabaya. Hanya saja, anak asuh Desandrew Pudyo Adiwidjadja Tinoto belum berkesempatan memboyong trofi kemenangan. Baru sektor putri saja yang berhasil.
Sejatinya, skuad Gloria 1 kerap mencicipi partai final DBL East Java-North. Bahkan DBL East Java Series. Namun, perjalanan mereka selalu berhenti di posisi runner up. Tak pernah patah semangat, Gloria 1 tetap memberikan performa terbaik setiap musimnya. Hingga dewi fortuna berpihak kepada mereka.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North kini resmi menjadi milik Gloria 1. Hasil itu dipastikan setelah melewati laga panjang melawan SMA St Louis 1 Surabaya.
3. Kawin Gelar Perdana Gloria 1
Bukan hanya membawa pulang predikat kampiun, kemenangan skuad putra Gloria 1 juga menggenapkan syarat kawin gelar. Yap, untuk pertama kalinya putra-putri Gloria 1 mengawinkan gelar juara di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North.
Sebelumnya, predikat juara hanya ada di setiap series. Namun, sejak 2022, DBL Indonesia menghadirkan gelar juara untuk masing-masing region. Sejak diberlakukannya hal ini, baru SMA Gloria 1 Surabaya yang berhasil mengawinkan gelar di DBL East Java-North.
Jika di tingkat Jawa Timur, SMA St Louis 1 Surabaya pernah mengawinkan gelar di DBL East Java Series 2015 dan SMA Frateran Surabaya pada DBL East Java Series 2010.
Baca Juga: 5 Penggawa Senior Gloria Bawa Sekolahnya Juara: Sinlui Hebat, Kami Lebih Siap!
4. Respect the Game Pertama atas Sinlui
Benar-benar pertandingan yang luar biasa. Kerja keras pemain Gloria 1 membuahkan begitu banyak sejarah baru musim ini. Salah satunya, skuad yang dinahkodai coach Andrew itu menjadi tim pertama yang catatkan margin terjauh atas SMA St Louis 1 Surabaya.
Berkaca dari halaman statistik, Gloria 1 sempat menciptakan margin 20 poin atas Sinlui pada laga final DBL East Java-North 2024. Sebagaimana peraturan yang berlaku di Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025, margin 20 poin membuat lawan harus melakukan respect the game dari segi penjagaan.
Hal itu menjadi bukti betapa tangguhnya Gloria 1 musim ini. Layak untuk disaksikan bagaimana aksi mereka di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java Championship.
5. Couple Goals
Begitu banyak hal menarik yang bisa diulas dari kemenangan solid SMA Gloria 1 Surabaya pada Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North. Siapa sangka, dua poros utama dari masing-masing sektor Gloria 1 adalah sepasang kekasih.
Mereka adalah Putu Kezia Angelie Setiawan, pemain putri dengan nomor punggung lima dan Freno Nymmo Shakkawijaya dengan nomor punggung nol. Keduanya berhasil menjadi satu-satunya pasangan yang turut serta dalam kawin gelar kali ini. Selamat!
Baca Juga: Laga Klasik Tuntas, Gloria 1 Ratu DBL Surabaya!
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)