ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Akmal Fagih Alfarel tampil menonjol di pertandingan SMAN 104 Jakarta melawan SMAN 89 Jakarta di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Jakarta.

Selain gemar bermain basket, pemain nomor 1 milik Sakova (julukan SMAN 104 Jakarta) ini mengaku menyukai menonton anime One Piece dan mengidolakan karakter Monkey D. Luffy.

"Saya suka nonton anime dan main gim. Anime yang saya suka, banyak nih, paling suka One Piece, Luffy. Suka dia (Luffy) karena dia pejuang banget, terus tangannya bisa panjang, saya suka karakter yang kocak. Jadi inspirasi banget," ujar Akmal.

Sakova mampu menghentikan perjuangan Spartan (sebutan SMAN 89 Jakarta) dengan kedudukan akhir 36-23, dalam laga yang berlangsung di Gelanggang Olahraga Remaja (GOR), Rawamangun, Jakarta Timur, Jumat, 4 Oktober 2024. 

Akmal mengoleksi total 13 poin dan 3 rebound di laga ini. Angka itu membuatnya menjadi top poin. Disusul oleh rekannya, Ghiffari Muhammad yang mencatatkan 10 poin dan 1 asis.

Saat menghadapi Spartan, pemain Sakova lebih tampil lebih solid serta rapi dalam menyerang serta bertahan. Kesatuan chemistry yang sudah ada ternyata terbangun serta terjaga dari suka nongkrong di warung kopi (kopi) bareng.

Baca juga: Kemenangan Pertama Labsraw, PR di Komunikasi, dan Cerita Jus Mangga Ahmad Hilmy

"Kita suka banget nongkrong, setiap selesai tanding warkop yuk, gitu-gitu. Jadi, mungkin itu yang bikin kita nge-bonding," ungkap Akmal.

Bermain di DBL East Jakarta 2024, Sakova kedatangan wajah baru yang mengisi kursi kepelatihan. Irfan Sukata menjadi juru taktik baru bagi Sakova untuk musim 2024.

Melatih tim sekolah bukan hal baru bagi Irfan. Ia pernah memimpin SMA Gonzaga Jakarta yang berada di region Selatan. Dari Selatan ke Timur, tantangan baru ditemukan.

"Saya baru megang 104 baru tiga bulan. Termasuk saya harus adaptasi banget dengan anak-anak yang biasa saya ngelatih sekolah swasta sama sekolah negeri. Beda banget cara kebijaksanaannya, jadi saya harus belajar dari negeri, sebagaimana tata kelola cara ngelatihnya bagaimana untuk bisa dapat ngelatih dalam waktu banyak. Anak-anak negeri banyak kegiatannya, dibandingkan swasta yang bisa di-adjust cara ngelatihnya," ujar Irfan.

Baca juga: Paling Menjulang dalam Tim, Muhammad Azzham Sering Berenang Waktu Kecil!

Sakova akan menghadapi pemenang dari laga SMAN 62 Jakarta melawan SMAN 21 Jakarta.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Statistik lengkap pertandingan ini bisa cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY