Langkah tim putra Nation Star Academy (NSA) Surabaya dalam Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North sayangnya harus terhenti. Hasil itu didapat setelah skuad tersebut ditundukkan oleh SMA St Louis 1 Surabaya dengan skor akhir 74-43.
Bukan hal yang sulit bagi kesatria NSA untuk menerima kekalahan itu. Pasalnya, pencapaian mereka untuk dapat berada di jajaran semifinalis patut dibanggakan.
Jika menoleh ke belakang, perjalanan tim asuhan Aries Herman ini memang tidak semudah yang dibayangkan. Putra NSA harus mengawalinya dari Round 1 hingga sukses beranjak ke Round 2.
Tidak serta-merta lolos, para penggawa NSA dihadapkan dengan laga revans melawan SMA Cita Hati East Surabaya (Cheetah East). Bukan tanpa alasan aksi balas dendam itu dilancarkan. Pasalnya, Cheetah East adalah tim yang menghentikan langkah NSA di babak Sweet Sixteen musim lalu.
Bukan sekadar revans, pertandingan tersebut sekaligus menjadi penentu nasib bagi kedua tim untuk melesat ke Playoffs. Kali ini, pasukan NSA sukses menggulingkan sang rival dan menginjakkan kaki di babak penuh prestise.
Menanggapi hal itu, Abner Maximilian Shane Vario, guard asal NSA, mengaku bangga atas prestasi musim ini. Cowok yang akrab disapa Rio ini bahkan memuji kekompakan yang dimiliki timnya.
“Ini udah bagus banget, sih. Tim yang sebelumnya nggak pernah semifinal, tiba-tiba bisa masuk semifinal itu udah luar biasa. Apalagi, bisa dibilang kalo tim ini jadi tim tersolid yang dimiliki NSA,” tutur Rio.
Rio menuturkan bahwa tidak ada tekanan yang dirasakan kala harus berhadapan dengan sang pemilik tahta juara enam kali berturut-turut. Baginya, melaju ke semifinal sudah menjadi tujuan putra NSA sejak awal berlaga.
“Emang dari awal kita nargetin semifinal soalnya persiapan kita juga telat. Mungkin, baru dimulai dua atau tiga bulan sebelum DBL,” ungkap pemain bernomor punggung lima.
Baca juga: Pesan Alumni NSA Bryant Kioshi untuk Sekolahnya: Ayo Cetak Sejarah Baru!
Lebih lanjut, Rio menuturkan bahwa pengalaman melantai musim ini memberinya banyak pelajaran berharga. Sebagai kelas 11, ia bertekad menjadikan pengalaman tersebut sebagai tolok ukur untuk menghadapi musim depan.
“Dari Round 1 sampe Playoffs, kita enjoy terus. Aku bener-bener belajar kalo basketball is not just bikin poin, tapi juga tentang kesolidan dan kemauan untuk defense,” ujar cowok kelahiran 2008.
“Kelas 12 juga bener-bener ngeluarin semua effort-nya buat DBL. Belajar banyak juga saya dari mereka. Next season gantian saya yang ngajarin ke adik-adik,” lanjutnya.
Pemain berperawakan 169 sentimeter ini bahkan tidak ingin menyia-nyiakan waktu. Tak tanggung-tanggung, Rio bersama rekan-rekan NSA telah bersiap untuk melanjutkan sesi latihan demi persiapan matang menuju DBL tahun depan.
“Aku minta buat yang kelas 11 ada latihan individual skill supaya nanti kalo ada pemain baru dari kelas 10, kita juga udah lebih siap. Selanjutnya, tinggal mantepin target tahun depan,” terangnya.
Menutup musim ini, Rio tidak lupa menghaturkan rasa terima kasihnya bagi seluruh pasukan NSA. Ungkapan ini terutama ditujukan untuk para penggawa NSA yang telah menginjak tahun terakhir sebagai siswa.
“Terima kasih banyak pokoknya, terutama buat kelas 12. Seneng banget bisa nyampe babak ini,” tutupnya.
Terima kasih untuk putra NSA yang telah mengerahkan upaya terbaik hingga semifinal. Kami tunggu aksi kalian di Round 2 musim depan!
Baca juga: Tradisi Putra NSA Surabaya dan Secuil Cerita Andhika Ardhana Lubis
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.
Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Pengen dapetin info kode redeem baru dan jadi yang paling update soal esports? Klik sini. Atau gak mau ketinggalan update karya-karya biasmu di dunia KPOP, klik sini.