ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Playoffs DBL Surabaya

Misi Revans Smada atau Dominasi Gloria 1 Berlanjut?

Kiko Amalia Putri - 26 September 2024

Partai penentuan penuh gengsi. Laga ulangan antara dua tim unggulan Surabaya, yakni SMAN 2 Surabaya kontra SMA Gloria 1 Surabaya kembali tersaji di babak playoffs Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North. 

Mereka akan bertemu di DBL Arena Surabaya. Bukan sekadar pertemuan biasa. Harusnya bakal menjadi laga pembalasan. 

Mengingat musim lalu SMAN 2 Surabaya (Smada) gagal mengamankan bangku final yang biasa menjadi miliknya. Perjalanan menunggu tangga juara dijegal begitu saja oleh skuad Gloria 1. Membuat laju Smada musim lalu hanya sampai di babak Fantastic Four.

Baca Juga: Hasil DBL Surabaya: Runner Up Pulang, Juara Bertahan Tembus Final Lagi

Tentu bukan hal yang biasa. Sejak DBL East Java Series 2019, Smada konsisten mengamankan tempat di partai final. Untuk kali pertama, mereka absen dari gelaran puncak dan meninggalkan banyak penyesalan.

Pertemuan ini harusnya menjadi laga pembuktian bagi Smada. Perihal langkah mereka menuju target juara. Namun, tak bisa dipungkiri. Skuad Gloria 1 juga bukan lawan yang mudah. 

Sepanjang Round 2 DBL East Java-North 2024 saja, mereka selalu mengamankan kemenangan telak dan tak pernah kecolongan lebih dari 20 poin pada setiap pertandingan. Bukti bahwa Gloria 1 bermain agresif serta punya tembok pertahanan yang begitu kokoh.

Namun, semua ini hanyalah analisa semata. Mengulas dari beberapa pertandingan terakhir. Pembuktian sesungguhnya akan hadir di DBL Arena Surabaya pukul 15.15 WIB.

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Stream DBL Surabaya Hari Ini 26 September 2024

Bicara soal pemain, kedua tim sama-sama punya pemain yang begitu diandalkan. Singkat saja dari tubuh Gloria 1, Yogie Putra Darmawan masih berperan besar bagi timnya. Pemain yang cukup diunggulkan sejak musim lalu kembali mencolok musim ini.

Secara statistik, Yogie punya akurasi tembakan yang cukup baik, yakni 53 persen (88 persen tembakan dua angka dan 22 persen untuk tembakan tiga angka). Yogie catatkan akurasi yang sempurna untuk tembakan gratis. Dirinya membukukan setidaknya tujuh angka per game.

Sedangkan dari tubuh Smada, ada satu pemain yang tak begitu menjadi sorotan, namun konsisten di setiap pertandingan. Adalah Satrio Bayu Wirananda. Pemain Smada yang identik dengan permainan “kidalnya” itu tak kalah hebat.

Baca Juga: Satrio Bayu, Shooting Guard Putra Smada di Musim Terakhirnya

Satrio juga punya akurasi tembakan 53 persen, sama seperti Yogie. Bedanya akurasi tembakan dua angka Satrio hanya 63 persen. Namun, akurasi tiga angkanya mencapai 41 persen. Pemain bernomor punggung tujuh ini menceploskan setidaknya 16 poin per game. Itulah mengapa Satrio juga diandalkan oleh Smada.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Saksikan siaran langsung SMAN 2 Surabaya versus SMA Gloria 1 Surabaya lewat siaran langsung di bawah ini:

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY