Musim terakhir kapten Srikandi Smada -sebutan tim SMAN 2 Surabaya- harus dilalui dengan penuh perjuangan. Sharon Vanessa Suprihanto harus memberikan yang terbaik sebelum purna membela timnya.

Gim Rabu, 18 September 2024 melibatkan Smada dengan Sabres -sebutan tim SMA SNA Sidoarjo. Sedari awal, permainan berlangsung cukup greget. Tempo permainan yang kurang optimal jadi salah satu evaluasi besar untuk Sharon dan timnya.

Hari ini, Sharon tampil dengan menyumbang 4 poin. Bersama dengan 7 rebounds dan 5 steals.

Penulis bertemu dengan pemilik jersey nomor 10 itu selepas laga usai. Sharon terlihat keluar terlebih dahulu dari ruang ganti nomor tiga. Kami mengobrol seputar pertandingan barusan di lorong ruang ganti DBL Arena Surabaya.

Sharon membuka perbincangan dengan ulasan terhadap permainan skuadnya. Ia berkata, pattern yang sudah disepakati tidak berjalan dengan baik.

“Kami sudah ada pattern, tapi gatau anak-anak banyak miss kenapa,” buka Sharon.

Dari sudut pandang seorang kapten, Sharon menjelaskan alasan mengapa pola bermain timnya kurang berjalan. Menurutnya, hal itu disebabkan oleh mental teman-temannya yang terguncang, ketika pertama kali bermain di Round 2.

“Kalau dari perspektifku, itu demam panggung sih. Mereka terlalu kena pressure pertandingan, harus main bagus gitu Kak,” ungkapnya.

Baca Juga: Cerita Nomor Jersey hingga Tontonan Favorit Sakha Dewanto

Agar timnya kembali kompak, Sharon juga berbagi pendapatnya terkait evaluasi jelang laga berikutnya. Hal itu dilakukan agar Srikandi Smada bisa lebih mantap menyambut pertempuran mendatang kontra SMAN 1 Puri Mojokerto.

“Kalau dari aku sih mantepin defense lagi ya, soalnya lawan Castle, terus offense juga, jangan sampai kaya tadi,” ucap Sharon sambil tersenyum.

Berhubung ini musim terakhir sang kapten bersama tim, Sharon juga ingin berbagi pengalamannya ketika dipercaya mengemban amanah itu.

“Kalau berat sih berat, cuman seru. Aku harus ngatur mereka buat lebih disiplin basket,” ujar putri dari pasangan Soeprihanto dan Dewi Anatri Hermawati itu.

Sadar akan beberapa tim yang baru mengenal basket saat di Smada, Sharon juga membagikan tips membangun kedekatan dengan mereka.

“Sebenarnya gampang aja, karena mereka juga inisiatif tanya kalau ada yang perlu ditanyakan. Sisanya tinggal diajak ngobrol aja sih biar lebih deket juga,” katanya.

Persiapan Sharon menuju bangku perkuliahan sudah tinggal sebentar. Ia menyatakan sudah membidik satu kampus di Surabaya. Untuk keinginan melanjutkan basket di kampus, Sharon masih menyimpan jawabannya.

“Nanti pengen masuk Universitas Airlangga, tapi kalau terkait basket, nanti lihat aja lah ya,” tutupnya.

Meski mengalami demam panggung, Putri Smada berhasil mengantongi kemenangan di angka 19-10.

Apakah Sharon dkk mampu menebus langkah tim yang terhenti di Sweet Sixteen musim lalu? Apakah pertemuan besok dengan Castle berbuah manis?

Simak perjalanan Srikandi Smada di Round 2 Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North.

Baca Juga: Cetak Poin Terbanyak dan Ritual Makan Bakpau Cokelat ala Makayla

Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North merupakan salah satu rangkaian panjang dari kompetisi Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Pengen dapetin info kode redeem baru dan jadi yang paling update soal esports? Klik sini. Atau gak mau ketinggalan update karya-karya biasmu di dunia KPOP, klik sini.

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa