ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Tim putra SMAN 1 Blitar secara resmi lolos ke babak playoffs Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-South. Kepastian itu didapat setelah mereka berhasil mengalahkan SMAN 1 Pasuruan dengan skor akhir 48-11, Minggu 15 September 2024.

Hasil ini sekaligus membuat Smasa (julukan SMAN 1 Blitar) berhasil menjadi juara grup H. Ternyata, ada alasan di balik keberhasilan mereka menyapu bersih (3-0) semua pertandingan di babak grup.

Baca juga: Dua Hal Penting Ini Selalu Ditekankan Andy Setiawan untuk Smasa Blitar, Mengapa?

Lukas Agastya, pemain Smasa, mengaku kemenangan timnya ini berkat kerja sama tim yang baik dan solidaritas mereka yang semakin erat. Apalagi, mereka punya 'ritual' sendiri sebelum melantai di DBL Malang musim ini.

"Kalau nggak ada jadwal latihan, sebenarnya anak-anak Smasa sering pergi mancing," cetusnya.

Nggak usah kaget. Kebiasaan anak-anak Smasa pergi mancing ini ternyata memang lazim mereka lakukan sejak lama. Terutama ketika hari libur sekolah dan tidak ada jadwal latihan.

Biasanya, kata Lukas, anak-anak Smasa memancing ikan lele, mujair, dan bawal. "Kita mancingnya pun di kolam punya teman. Jadi nggak usah bayar, hahaha," ujarnya.

Selain jago basket, putra Smasa memang harus diakui jago mancing. Terbukti, Lukas mengatakan jika mereka pergi mancing, biasanya bisa membawa pulang sampai tiga ember ikan.

Baca juga: Tahun Terakhir Melantai di DBL Malang Bikin Lukas Agastya Overthinking

Ikan-ikan itu pun nantinya akan dibagi sama rata. "Kalau sudah dapat ikan, biasanya sampai rumah langsung aku goreng. Yang gampang-gampang aja, lah," ucap Lukas.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(*)

Statistik lengkap pertandingan ini bisa cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY