Siapa tak kenal Mikail Nathan Murryawan? Siswa-siswi SMAN 8 Malang pasti mengenal betul anak kelas 12 ini. Pemain basket putra SMAN 8 Malang itu baru saja memenangkan timnya melawan SMAN 1 Malang di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-South, Jumat 12 September 2024, dengan skor akhir 47-15.

Mikail berhasil mencetak 10 poin dan 2 rebound. Menyusul Panji Sauma dengan 18 poin dan 3 rebound. Mikail unggul dalam hal mencuri bola. Ia mencatatkan 4 steal dalam pertandingan ini. Tapi, untuk urusan mencuri hati perempuan, sepertinya pemain nomor 8 ini harus latihan lebih giat.

Baca juga: Panji Sauma Curhat Tentang Rasa Gugup, Overthinking, dan 19 Poin Pertamanya...

Mengapa demikian?

Pasalnya, saat ini hati Mikail sedang mengalami musim pancaroba. Biang keroknya adalah perempuan berinisial Z yang sudah ia dekati sejak lama. Tapi, tak kunjung memberi jawaban atas perasaan yang ia ungkapkan beberapa waktu lalu.

“Tunggu, ya, nanti aku jawab. Tapi nggak sekarang,” kata Mikail menirukan ucapan sang perempuan pujaannya saat ia menyatakan perasaannya.

Yap, Mikail digantung!

Ralat. Perasaan Mikail digantung!

Padahal, sebenarnya Mikail ini termasuk siswa SMAN 8 Malang yang ganteng dan humoris, lho. Menurut testimoninya sendiri, dia sering jadi 'badut' di antara teman-temannya. Candaan lucu dan bikin ngakak umumnya muncul dari perilakunya yang kocak.

Baca juga: Everlast Kirim Pesan Antibullying, SDC Terinspirasi Karnaval Rio de Janeiro

Tapi, urusan percintaan, sepertinya Mikail harus lebih bersabar. Sampai kemenangan putra SMAN 8 Malang di hari kesepuluh DBL Malang ini, gebetannya sama sekali belum memberikan jawaban.

Walaupun begitu, dia tetap percaya perjuangannya menanti jawaban akan mendapat hasil yang manis. “Pasti hasilnya baik. Soalnya kalo berjuang bener-bener, biasanya positif akhirnya, Kak,” ucapnya.

Kita doakan saja semoga jawaban yang ditunggu Mikail sesuai dengan keinginannya dia ya!

Ikuti terus cerita menarik dari Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-South lainnya di aplikasi DBL Play!

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(*)

Statistik lengkap pertandingan ini bisa cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa