Cerita di Balik Nomor Punggung 91 Gabrielle Fiorenza

| Penulis : 

Ada hal menarik di balik kemenangan Smaba -sebutan SMAN 1 Batu- pada laga perdana mereka di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-South.

Yap, pada laga yang berlangsung Sabtu,7 September 2024, srikandi Smaba menang dengan skor akhir 33-13 atas SMAN 1 Malang.

Tapi, ini bukan tentang kemenangan Smaba saja. Ini tentang salah satu pemain mereka yang menarik perhatian. Ia adalah Gabrielle Fiorenza Anak Agung, garda Smaba.

Jika beberapa student athlete berebut nomor punggung favoritnya, Gaby -sapaan karibnya- justru berbeda.

Baca juga: Penantian Panjang SMAN 1 Gondanglegi Tanding di DBL Malang

"Biasanya aku itu pakai nomor punggung 19. Tapi ini aku lagi bosen hehehehe," ungkapnya.

Yap, nomor punggung 19  punya makna tersendiri bagi Gaby. "Itu (nomor 19) tanggal lahir aku, makanya aku pake nomor 19," ungkap cewek berzodiak Pisces tersebut.

Nah, karena bosan hal itu membuat Gaby menjajal peruntungan dengan memakai nomor punggung baru di debutnya pada DBL Malang 2024.

"Aku pakai nomor 91. Ini sebenernya kan sama kayak 19 cuman dibalik aja," terang cewek yang saat ini duduk di bangku kelas 10 SMA.

Baca juga: Program Jitu Coach Rocmad untuk Smanike

Ternyata nih ada seseorang ysng berperan besar di balik alasan Gaby memilih nomor punggung 91.

"Ada lah pokoknya seseorang yang kasih aku saran buat pakai nomor 91. Namanya ada deh," cetusnya.

Nah, nomor barunya ini membuahkan hasil manis di laga perdana Gaby pada DBL Malang. Ia sukses mengoleksi 8 poin dan 4 rebound. Sejatinya bukan hanya Gaby saja yang mencetak delapan poin.

Ada Cheryl Clarisa yang juga mengoleksi 8 poin dan 4 asis. Selanjutnya putri Smaba bakal bertemu SMAN 5 Malang pada 13 September 2024 pada laga kedua DBL Malang 2024 di GOR Bimasakti Malang.

Statistik pemain ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

 

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game