Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North menjadi titik balik penting bagi suporter SMA Untung Suropati Sidoarjo (Unsur Mania). Ini menjadi musim pertama Unsur Mania berhasil memboyong lebih dari 300 orang ke DBL Arena Surabaya. Pun perdana membawa koreo 3D raksasa. Bahkan menjadi musim pertama di mana mereka diizinkan membuat koreo di sekolah.
Perubahan itu begitu terlihat ketika Unsur Mania menemani tim basketnya berlaga pada Rabu, 4 September 2024. Barisan pendukung yang biasanya hanya terdiri dari 100 orang kini berlipat ganda. "Ini berkat dukungan sekolah juga terhadap tim basket Unsur, jadi bisa bawa sekitar 300 orang, biasanya ya 150-an," kata Deryl Aurien Efod, capo dari Unsur Mania.
Rupanya, di balik banyak kemajuan tersebut ada perjuangan keras dari Unsur Mania untuk menciptakan image suporter yang baik dan cinta damai. "Di sekolah kita suporter itu kadang digambarkan sesuatu yang tidak baik, makanya kita perbaiki, kita perbaiki attitude kita, kita bikin koreo yang totalitas, kita perlihatkan kinerja kita itu bagus," kata Mosses Farrel Simamora, salah satu tim kreatif Unsur Mania.
Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming DBL Surabaya Hari Ini 6 September 2024
Kemajuan Unsur Mania terlihat dari ukuran koreo yang dibawa. Dari yang awalnya 9mx8m menjadi 18x9m. Jumlahnya di musim ini juga beragam. Bahkan ada koreo kanan kiri yang tampilkan.
"Terus gambar koreo sekarang juga sudah diizinkan oleh sekolah. Diberi dukungan yang luar biasa. Kita gambarnya bahkan di lapangan futsal, dibantuin sama tim semuanya, ya semoga saja Unsur Mania terus semangat dalam mendukung tim apapun dari sekolah kami," Sambung Deryl.
Dalam pertandingan terakhir, Unsur Mania membawakan koreo bertajuk Welcome to the Black Parade. Yang diadaptasi dari karya My Chemical Romance. Dalam liriknya, Gerard Way serta rekan-rekannya memberikan arti bahwa 'mereka selalu mendukungmu, bahwa mereka selalu mendukungmu'.
Baca Juga: Skenario 6 September, Banjir Laga Do or Die Antartim Unggulan!
"Itu sesuai dengan sikap respect kita kepada tim basket, dan makna dukungan kita juga kepada tim basket. Dalam lagunya Welcome to the Black Parade juga itu menunjukkan kalau mereka (tim basket) ada dalam core memory kita," cerita Mosses.
Sayangnya, basket Untung Suropati Sidoarjo belum berkesempatan untuk melanjutkan perjuangan mereka di Round 2 Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North. Terakhir kali, mereka kalah dengan SMAN 3 Sidoarjo.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)