ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Aksi tim dance SMAN 2 Sidoarjo (SMANDC) dalam DBL Dance Competition 2024 East Java-North

Selalu ada yang baru dari DBL Dance Competition 2024 East Java-North. Ajang ini menjadi wadah bagi tim dance SMA untuk saling pamer konsep unik, baik dari konsep, gerakan, kostum, maupun makeup.

Game keempat sekaligus penutup hari ini, Jumat, 9 Agustus 2024 menjadi saksi atas pertarungan Luffy (tim dance SMAN 2 Sidoarjo) dengan serigala (tim dance SMAN 8 Surabaya). Sebuah duel yang nggak akan ditemukan di tempat lain selain di DBL Arena Surabaya!.

Ada alasan tersendiri di balik pemilihan Luffy sebagai konsep yang diusung oleh SMANDC -sebutan tim dance SMAN 2 Sidoarjo. Bagi yang belum tahu, Luffy merupakan salah satu di anime populer bertajuk One Piece. 

“Menurut kita, konsep ini sejalan dengan tema “Move Up” tahun ini. Terutama Luffy karena dia kan diremehin gitu, tapi dia penuh semangat dan akhirnya bisa ngalahin musuh,” tutur Salsabilla Rahmadina Selan, sang kapten.

Aksi SMANDC dalam DBL Dance Competition
Aksi tim dance SMAN 2 Sidoarjo (SMANDC) dalam DBL Dance Competition 2024 East Java-North

Hanya perlu sehari bagi pasukan SMANDC untuk menetapkan One Piece sebagai konsep dance-nya pada musim ini. Semenjak saat itu, mereka langsung gerilya menentukan gerakan, kostum, hingga properti yang digunakan. Bisa dikatakan, tidak ada drama waktu mepet dalam proses persiapannya.

Nggak ada kendala dalam kostum dan properti karena semua berpatokan sama animenya,” lanjut gadis yang akrab disapa Salsa itu. 

Meski begitu, Salsa mengaku jika persiapan musim ini jauh lebih rumit dibandingkan tahun lalu. “Lebih sulit ke properti karena tahun lalu propertinya nggak sekompleks sekarang. Kalau sekrang, ada (properti) yang kecil-kecil. Terus, kita juga bikin kapal yang butuh waktu dua mingguan,” ceritanya. 

Baca juga: HAVOC Impersonate Jadi 'Sayuran', GSC Mainkan Peran di Film 'Step Up'

Lain halnya dengan tim dance SMAN 8 Surabaya yang akrab dengan julukan SWAXELLENT. Kostum bulu-bulu menggemaskannya harus melewati serangkaian tragedi dadakan. Pasalnya, mereka tak menyangka akan menjadi salah satu tim dance yang masuk dalam daftar penampilan opening

“Mepet banget. Kita belum nyiapin beberapa properti. Ada beberapa elemen dan kostum yang belum dikeluarin di sini. Kita bakal keluarin di next match,” ungkap Kinar Denisa, kapten SWAXELLENT.

Kendati demikian, mereka patut berbangga. Selain jago dance, ternyata mereka juga jago menjahit. Pasalnya, bulu-bulu yang ada pada celana dan topi mereka ternyata hasil jahitan para anggota tim dance itu. Keren!.

“Awalnya, kita pake topi biasa terus ditambah Russian hat gitu. Eh karena dadakan, kita belum sempet pesan russian hat-nya. Kalau pesen lewat online kan belum tentu sampe, jadi kita DIY (do it yourself) aja,” ucap dara dengan sapaan Kinar itu. 

“Bulu-bulu yang ada di topi itu sisa dari celana yang kita bentuk pake karton. Kita jahit sendiri habis latihan. Kita istirahat sebentar terus jahit baju,” lanjutnya. Sebuah bentuk dedikasi yang tidak main-main!

Aksi SWAXELLENT dalam DBL Dance Competition
Aksi tim dance SMAN 8 Surabaya (SWAXELLENT) dalam DBL Dance Competition 2024 East Java-North

Lebih lanjutnya, Kinar merasa bersyukur tidak ada hambatan lain yang ditemui selama proses persiapan. Konsep serigala ini diakuinya terinspirasi dari XG, girl group K-Pop. Sementara dari segi gerakan, mereka rupanya telah prepare dari jauh-jauh hari.

Berbicara soal target, kedua tim tampaknya sama-sama menginginkan target tinggi. Bagi Kinar, SWAXELLENT pasti mampu meraih posisi Top 10. Sedangkan, Salsa membidik pencapian yang lebih bergengsi, yaitu Best Five DBL Dance Competiton 2024 East Java-North. 

Penampilan SMANDC dan SWAXELLENT baru permulaan. Masih ada banyak aksi dance lainnya yang patut ditunggu di lantai DBL Arena Surabaya. 

Baca juga: Tiga Musim Vakum, Revolt Comeback dengan Drama Kostum Datang H-1

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Pengen dapetin info kode redeem baru dan jadi yang paling update soal esports? Klik sini. Atau gak mau ketinggalan update karya-karya biasmu di dunia KPOP, klik sini.

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY