Roadshow Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North, Kamis 1 Agustus 2024 terasa sangat spesial. Sebab ada yang bernostalgia di acara itu.

Siapa yang nostalgia? Ternyata yang nostalgia itu Marcella Vanessa Tjahyanto. Kak Cella, begitu ia biasa disapa, merupakan chief marketing officer of Azarine Cosmetic.

Kak Cella datang ke Sinlui karena di roadshow itu ada acara seru: Azarine Glows to School. Iya, Azarine, produk skincare yang juga berasal dari Jawa Timur lho.

Usut punya usut, Kak Cella ternyata dulu juga salah satu alumnus SMA St. Louis 1 Surabaya lho!

Bukan sekadar alumni. Kak Cella dulunya juga pernah ikut DBL Surabaya sebagai salah satu member Clique.

Kalian tentu sudah kenal, Clique adalah nama tim dance SMA St. Louis 1 Surabaya.

Baca juga: Pendewasaan Cliffton Wijaya Selama Tiga Tahun Bermain di DBL

“Kebetulan aku dulu juga sempat jadi tim dance-nya, Clique juga dulu. Aku sebagai salah satu alumni tentu senang banget lah dan aku pasti dukung terus mereka,” ungkapnya.

Nah kan dulunya sempat ikut DBL sebagai partisipan eh sekarang justru jadi partners di DBL Indonesia.

Oh iya, kembali ke Sinlui itu bikin Kak Cella nostalgia banget lho. Bahkan Kak Cella mengaku beberapa tempat punya kenangan dan cerita tersendiri semasa doi SMA guys.

Kak Cella mendapat cinderamata dari SMA St. Louis 1 Surabaya

Seneng banget aku kayak nostalgia zaman SMA, meskipun lulusnya gak beda jauh sama adik-adik sekarang, hahaha. Tadi sempat jalan keliling ke kantin terus ke library juga. Masih sama serasa balik SMA lagi,” ujarnya.

Nah, bedanya sekarang Kak Cella datang ke Sinlui bukan sebagai siswa nih. Di acara Roadshow Azarine  Glows to School, Kak Cella kembali ke almamater tercinta sebagai salah satu pemateri terkait beauty talk dan cara membangun personal branding.

Baca juga: Justin Patrick Absen dari TC Pertama DBL Indonesia All-Star 2024

Nah, Kak Cella itu ternyata sudah punya ketertarikan di dunia fashion itu sejak masih sekolah lho.

“Menurut aku personal branding itu sangat penting. Karena dari kecil aku sudah passion ke dunia fashion aku menjalaninya senang aja. Apalagi aku senang explore hal baru sama kenal banyak orang gitu,” ungkapnya.

Nah, pentingnya personal branding ini sama nih dengan tagline Azarine, ‘cantik itu keputusan’. “Kita itu harus peduli dan sayang sama diri kita sendiri. Contoh paling sederhananya ya kita merawat diri sendiri. Lewat apa? Lewat hal paling sederhana deh kalau mau aktivitas di luar ya pakai sunscreen gitu,” terangnya.

Ternyata yang dimaksud aktivitas di luar Kak Cella itu bukan cuman soal lagi sekolah atau sekadar main aja gitu. Ternyata sebelum olahraga juga perlu lho kita pakai sunscreen dulu.

“Nah, ini di Azarine ada beberapa produk yang cukup mudah buat di-apply ke wajah. Gak ribet harus gimana-gimana. Karena ini spray jadinya tinggal dipakai aja. Cocok nih buat teman-teman basket atau yang suka olahraga,” cetusnya.

Produk yang dimaksud sama Kak Cella itu adalah Azarine Hydracool Ceraspray Sunscreen guys. Wah, asik juga ya sekalian nostalgia sekalian sharing sama adik-adik satu almamater. Terima kasih banyaak Kak Cella sudah bagi-bagi tips sekaligus sharing banyak hal soal merawat diri sekaligus membangun personal branding. Sampai ketemu lagi ya, Kak!

Profil sekolah ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap). 

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan