Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java - North menjadi kali kedua tim putra SMKN 2 Surabaya bertanding setelah momen comeback-nya musim lalu. Yap, nggak salah, pasukan yang dikenal dengan julukan Smekda ini sempat vakum selama tiga tahun. 

Menariknya, comeback itu dibombardir oleh sederet prestasi yang berhasil ditorehkan tim ini. Seolah jadi ajang pembuktian, Smekda berhasil lolos dari fase grup dengan kemenangan pada dua laga. Sebuah kemenangan sempurna!

Keberhasilan di babak grup mengantarkan mereka menuju Sweet Sixteen dan bertemu SMAN 5 Surabaya (Smala). Namun, Smekda tampaknya harus lapang dada setelah menelan kekalahan tipis (25-23) atas Smala kala itu. 

Menyambut musim ini, Devandra Purwono, kapten tim putra Smekda, mengaku persiapan timnya telah sepenuhnya matang. “Pendapatku pribadi, persentasenya ya 100 persen. Intinya kita siap,” tegasnya. 

Kepercayaan diri Vandra bukan tanpa alasan. Sebab, putra Smekda rupanya telah curi start untuk mempersiapkan DBL Surabaya musim ini dengan melakoni latihan rutin sejak berbulan-bulan silam. 

Terlebih, adanya regulasi baru dalam Honda DBL with Kopi Good Day 2024 Surabaya memicu tim ini untuk memperketat jadwal latihan. Sebagai kapten, Vandra ingin pasukannya mampu survive agar bisa lolos Round 1. 

Baca Juga: Penjelasan Journey Competition Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North

“Harus lebih berjuang. Sepertinya setelah tahu bertambahnya jumlah match di tahun ini, kita ingin menambah latihan lagi secara intens. Pastinya untuk mempersiapkan dari segi fisik, strategi, dan mental masing-masing pemain,” tutur Vandra. 

Meski begitu, siswa kelas 12 itu berterus terang bahwa membangun chemistry masih menjadi PR tersendiri. Ia tak mau hal ini memengaruhi kekompakan Smekda nantinya. 

“Cara mengatasinya dengan kita nongkrong setelah pulang latihan. Bisa dibilang sesi sambat masing-masing, hehehe,” katanya. 

Hasil drawing menunjukkan putra Smekda berada di Grup P. Mereka akan bertemu SMA Muhammadiyah 1 Gresik, SMA Petra 3 Surabaya, serta SMAN 1 Waru Sidoarjo. Mengenai target, mimpi Smekda sepertinya tidak muluk-muluk. Vandra dan rekan-rekannya hanya ingin bermain apik dan optimistis untuk menghadapi para musuhnya di lantai DBL Arena Surabaya nanti. 

“Jujur agak deg-degan karena lawan kita segrup langganan ikut DBL. Tapi dari tim, kita tetep optimis dengan apapun hasilnya besok,” tutupnya. 

Perjuangan Smekda dapat disaksikan mulai 8 Agustus hingga 11 Oktober 2024 di DBL Arena Surabaya. Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java - North sendiri merupakan salah satu rangkaian panjang dari kompetisi Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.

Baca Juga: Menuju DBL Surabaya: Persiapan Sempurna, Kesatria Twenty Siap Kejar Big Eight

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Profil SMKN 2 Surabaya bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll double tap)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Mulus ke Big Eight, Coach Bayu Beri Catatan untuk Tiga Empat