ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Potret Technical Meeting DBL Dance Competition 2024

DBL Dance Competition 2024 pada gelaran Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java - North sudah memasuki rangkaian pertama yakni Technical Meeting yang digelar Minggu, 28 Juli 2024. DBL Dance Competition 2024 memberikan kesempatan bagi tiap sekolah untuk bebas beraksi dan berkreasi, meskipun sekolah tersebut tidak mengirimkan tim basketnya untuk bertanding.

Situasi satu ini bisa kita sebut dengan tim dance independen. Salah satu tim yang masuk dalam kategori tim dance independen ini adalah SMA St Carolus. 

Ecclesia Bellator, sebutan dari tim dance SMA St Carolus membagikan cerita dan perjuangannya mengikuti DBL Dance Competition 2024. Apalagi, pada tahun ini tim basket kesayangan mereka tidak bisa berjuang bersama dengan tim dance. 

“Awalnya sedih, karena DBL ini kan terkenal dengan basket dan suporternya juga. Tapi malah kita harus berjuang tanpa mereka,” ucap Velicia Nadine Giovani kapten Ecclesia Bellator. 

“Masih berharap ada keajaiban, tapi ternyata infonya memang basket gabisa ikut DBL tahun ini,” imbuh Angelica Fayola Sasmita salah satu anggota dari tim Ecclesia Bellator. 

Baca Juga: DBL Dance Competition 2024-2025 Mencari Juara Nasional!

Dance Independen, Tak Patahkan Semangat Ecclesia Bellator SMA St CarolusEcclesia Bellator saat melakukan persiapan DBL Dance Competition 2024.

Meskipun kesedihan menghampiri tim dance Ecclesia Bellator, tak lantas membuat mereka patah semangat. Justru hal ini dijadikan sebuah pengalaman dan motivasi mereka untuk terus berkembang. Hal ini juga dibuktikan oleh tim Ecclesia Bellator dengan persiapan dan latihan yang tidak main-main. 

“Kita latihan bisa seminggu tiga kali kak. Kostum dan properti juga kita persiapkan sebaik mungkin meski agak mendadak juga,” jelas Nadine. 

Walaupun harus maju sendiri sebagai perwakilan sekolah tanpa tim basket ataupun suporter, tim dance Ecclesia Bellator tetap mendapatkan dukungan yang baik dari pihak sekolah maupun tim basket yang belum berkesempatan mengikuti Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java - North. 

Ecclesia Bellator juga punya motivasi buat tim dance independen lain yang ingin debut di DBL Dance Competition loh. 

“Kerja sama, komunikasi, jangan menyerah di awal. Karna mending berjuang aja dari awal meskipun kalian gatau nantinya punya kesempatan lolos atau tidak buat DBL. Yang penting udah nyoba,” pungkas Nadine selaku perwakilan tim dance dari SMA St Carolus yang siap mengikuti DBL Dance Competition 2024 dan mewarnai Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java - North.

Baca Juga: Cerita Move Up: Unity of Sewelas Dance Siap Tampil Percaya Diri di DBL Surabaya

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan kompetisi 3X3. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Profil SMA St Carolus bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY