ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Salah satu penggawa Castle saat bertanding di DBL Surabaya 2023

SMAN 1 Puri Mojokerto. Tim pendatang yang ketangguhannya cukup diperhitungkan di Surabaya. Baik tim putra, maupun putri. Bagaimana tidak, pada gelaran DBL Surabaya 2023 saja, mereka kompak kantongi tiket Big Eight.

Sangat disayangkan, perjalanan kesatria Castle -sebutan SMAN 1 Puri Mojokerto- harus terhenti lebih cepat. Pasalnya, mereka berjumpa dengan salah satu tim langganan final, SMAN 2 Surabaya.

Kekalahan atas tim unggulan membuat Castle kantongi banyak catatan. Terlebih mereka gagal mendampingi srikandinya yang beranjak sampai putaran Fantastic Four. 

“Evaluasi dari tim sendiri harus lebih ketat soal defense dan lebih sabar waktu offense,” singkat Moch Farhan Waskito, pemain Castle. “Buat musim ini, pastinya kami lebih siap. Kalau ditanya sudah sejauh mana persiapannya? Kami sudah berlatih intens sejak dua bulan terakhir,” sambungnya.

Baca Juga: Menuju DBL Surabaya: Langsung ke Playoffs, Petra 2 Siap “Trabas” Semua Lawan!

Lebih dalam soal persiapan, pemain yang akrab dipanggil Farhan itu menegaskan bahwa Castle siap mengusung target baru di ajang Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North. 

“Komposisi tim kami pastinya baru. Kalau dari segi persiapan, masih gak jauh beda sih sama musim kemarin. Ya, 11 12 lah. Tapi kalau target, target Castle musim ini harusnya lebih tinggi dari musim lalu,” tegas Farhan.

SMAN 1 Puri Surabaya
Para penggawa Castle usai mengamankan satu tempat di babak Big Eight DBL Surabaya 2023

Menjadi salah satu tim yang memperoleh privilese langsung bertanda ke playoffs Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North, Farhan tak mau meremehkan siapapun lawannya kelak.

“Pastinya kami sudah sangat siap, tapi tetap waspada. Soalnya kita langsung masuk ke babak playoffs. Tentunya tim-tim yang bisa ke sana adalah tim-tim kuat. Semua tim ingin kita lawan, tapi harus tetap waspada,” tutup pemain yang sedang duduk di bangku kelas XII itu.

Baca Juga: Menuju DBL Surabaya: Kata Cheetah Soal Tiket Otomatis Menuju Playoffs

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan kompetisi 3X3. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Profil SMAN 1 Puri Mojokerto bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY