Setiap penyelenggaraan Honda DBL with Kopi Good Day, DBL Indonesia selalu memberikan apresiasi kepada pemain yang paling menonjol ketika bertanding di lapangan.
Apresiasi ini berbentuk predikat Most Valuable Player (MVP) atau pemain terbaik. Penobatan MVP untuk tiap pemain diputuskan dengan beberapa pertimbangan.
Melalui hasil penilaian di beberapa aspek. Di antaranya adalah penilaian attitude, basketball skill, Emotional Equotients (EQ), kondisi fisik dan catatan statistik sebagai penunjang.
Baca juga: Prediksi 10 Sophomore Sensasional yang Akan Tanding di DBL Jakarta Musim Ini
Sejak digelar pada 2012 lalu, DBL Jakarta telah memiliki total 22 MVP. Oh ya, penobatan MVP ini memang diberikan untuk setiap pemain putra dan putri.
Sejatinya, pemilihan MVP akan dipilih dari beberapa pemain yang masuk dalam First Team.
DBL Indonesia akan memilih masing-masing 15 pemain putra dan putri untuk menjadi nominasi First Team dan Second Team DBL Jakarta. Kemudian, akan dipilih 5 pemain untuk masuk dalam First Team, dan 5 pemain yang tergabung dalam Second Team.
Di antara pemain yang masuk dalam First Team tersebut, akan dipilih satu MVP putra dan satu MVP putri.
Baca juga: 5 Fakta Tentang DBL Jakarta yang Harus Diketahui Student Athlete
Mereka yang mendapat titel MVP dianggap sebagai pemain terbaik dalam setiap seri atau kota penyelenggaraan DBL. Jakarta yang menjadi salah satu dari 30 kota penyelenggaraan DBL juga punya deretan pemain terbaik sejak 2012.
Berikut adalah daftar MVP DBL Jakarta sejak 2012 hingga 2023!
2012
Putra: Taufik Ramadhan (SMAN 3 Jakarta)
Putri: Adriani Nabila (SMAN 3 Jakarta)
2013
Putra: Yefanus Rendika (SMA Bukit Sion Jakarta)
Putri: Nadya Valdiyen (SMAN 3 Jakarta)
2014
Putra: Yefanus Rendika (SMA Bukit Sion Jakarta)
Putri: Nadya Valdiyen (SMAN 3 Jakarta)
2015
Putra: Jason Lie (SMA Bukit Sion Jakarta)
Putri: Farah Savira (SMAN 6 Jakarta)
2016
Putra: Adrian Yusuf (SMAN 3 Jakarta)
Putri: Valerie Crishanti Fradela (SMAN 3 Jakarta)
2017
Putra: Anthony William (SMAN 71 Jakarta)
Putri: Valerie Crishanti Fradela (SMAN 3 Jakarta)
2018
Putra: Darryl Sebastian (SMA Bukit Sion Jakarta)
Putri: Sophia Rebecca Adventa (SMAN 28 Jakarta)
2019
Putra: Nicholas Davin (SMA Bukit Sion Jakarta)
Putri: Christabel (SMAN 28 Jakarta)
2021
Putra: Aaron Nathanael (SMA Bukit Sion Jakarta)
Putri: Syarafina Ayasha (SMAN 70 Jakarta)
2022
Putra: Matthew Manuputty (SMA Bukit Sion Jakarta)
Putri: Maxine Maria Sutisna (SMAN 70 Jakarta)
2023
Putra: Stephen Sundinata (SMA Jubilee Jakarta)
Putri: Keira Ammabel (SMAN 70 Jakarta)
Honda DBL with Kopi Good Day 2024 Jakarta akan diselenggarakan dengan dipecah menjadi empat wilayah . Tepatnya wilayah barat (Jakarta - West), utara & pusat (Jakarta - North & Central), timur (Jakarta - East), dan selatan (Jakarta - South).
Baca juga: Jadwal dan Tempat Penyelenggaraan DBL Jakarta, Catat Tanggalnya!
Nantinya, para finalis akan kembali bersaing di babak Championship. Penobatan MVP DBL Jakarta akan diumumkan ketika babak Championship berakhir. Tepat pada partai final.
Mengingat DBL Jakarta musim baru akan segera dimulai, siapkah kamu untuk menjadi MVP DBL Jakarta musim ini?
Jadwal dan Tempat Penyelenggaraan DBL Jakarta, Catat Tanggalnya!