SMAN 12 Padang Sudahi Perlawanan SMAN 16 Padang

| Penulis : 

PADANG - SMAN 12 Padang mendapatkan perlawanan sengit dari SMAN 16 Padang. Pertandingan kedua tim itu mewarnai pelaksanaan kompetisi Honda DBL West Sumatera Series 2019 hari ketiga. 

Skor akhir pertandingan ini memang 26-9 untuk tim SMAN 12 Padang. Tapi bukan berarti SMAN 16 Padang tak memberi perlawanan. Jual beli serangan terjadi pada dua kuarter awal. Akan tetapi kesalahan fundamental yang dilakukan kedua tim, membuat serangan mereka nampak sia-sia. Tak ayal skor 7-11 untuk SMAN 12 Padang, menutup kuarter dua.

Memasuki dua kuarter akhir, serangan SMAN 12 Padang makin tak tak terbendung. Pertahanan mereka pun makin solid. Dimotori sang kapten, Arif Lukman, SMAN 12 berhasil mencetak 15 poin dan hanya kecolongan 2 poin.

Beny Firman, pelatih SMAN 12 Padang, mengatakan jika pemainnya masih terlihat grogi diawal pertandingan. Untungnya Arif Lukman dkk mampu pede di sisa pertandingan. 

"Mungkin ini gim pertama mereka. Sangat terlihat kalau mereka grogi. Terlebih di kuarter satu dan dua. Setelah itu saya kasih arahan agar tampil lebih tenang lagi dan jangan lakukan kesalahan. Dan berhasil," ujar Beny Firman.(ren)

Hasil lengkap pertandingan ini klik di sini

Populer

Big Match Playoffs DBL Malang: Smarihasta Kembali Bersua Bhawikarsu!
Jadwal dan Link Live Streaming DBL Malang Hari Ini 20 September 2024
Hasil DBL Surabaya: Putri Gloria 1 ke Playoffs, Smamda Comeback Mengerikan!
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bukan Basket, Ini Cinta Pertama Audrey Suyanto di Dunia Olahraga