ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Fokus penguatan. Pemain andalan Terbang (SMA Terang Bangsa Semarang), Debora Diaz sedang mempersiapkan beragam hal untuk petualangannya di Kopi Good Day DBL Camp 2024. Ya, kepada kami Debora menaruh perhatian khusus pada hal-hal seputar pemulihan.

Seperti yang sudah diketahui, cedera menjadi musuh terbesar Debora Diaz dalam perjuangannya menuju mimpi besarnya di basket. Musim lalu asa untuk tampil di DBL Semarang kandas karena cedera yang membuatnya harus menepi.

Baca juga: Berangkat DBL Camp Bareng Papa, Gave Tumuwo: Jarang-jarang Kayak Gini!

Tahun ini ia berhasil keluar sebagai pemain yang diwaspadai di Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Central Java Series.

Persiapannya untuk DBL Camp bukan sembarangan. Selain berlatih ia juga melakukan penguatan kaki. Semua itu dilakukan agar di kamp nanti Debora bisa tampil trengginas. “Sejauh ini gak ada kendala sih. Cedera gitu Puji Tuhan gak ada. Tapi, masih sedikit trauma sama cedera tahun laluyang bikin aku gak ikut DBL,” ujarnya.

Debora mengaku cedera tersebut membuatnya harus menepi cukup lama. Bahkan, kerap kali cedera tersebut datang tidak diundang. “Sering kumat-kumat juga kan ankle aku. Waktu itu recovery-nya sampai dua atau tiga bulan lho, Kak,” ungkapnya.

Baca juga: Cara Rena Luhur Melawan Malas Berlatih Jelang DBL Camp

Yup, secara tidak langsung di DBL Camp nanti Debora bukan hanya bersaing melawan campers lain. Ia juga harus melawan rasa traumanya. Tenang, Debora sudah punya cara jitu untuk mencegah rasa takut tersebut muncul ketika di kamp. “Sekarang aku fokus juga sama penguatan. Malah aku tambah latihan penguatan banget sih. Semoga aku juga diberi kekuatan biar tetap kuat menjalani dunia yang sebenarnya,” cetusnya.

Well, terus berlatih dan jaga kondisi, Diaz!

DBL Semarang masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Statistik pemain ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY