Diselingkuhin doi? Ditinggalin sama HTS-an? Atau kandas sebelum jadian? Kopi Good Day DBL Camp 2024 punya solusinya!

Spesialis lagu galau kebanggaan Indonesia bakal hadir dan menyapa Mall Kota Kasablanka (Kokas). Mahalini siap menyanyikan sembilan lagu andalannya dan mengawal era galaumu.

Kopi Good Day DBL Festival sendiri merupakan induk acara dari Kopi Good Day DBL Camp 2024. Yang kembali diselenggarakan di Grand Atrium Mall Kokas pada 25-28 April 2024.

Musim lalu, sederet bintang ternama juga turut meramaikan DBL Fest. Di antaranya, Marion Jola, Gangga Kusuma, Raditya Dika, Andovi da Lopez, Sean Gelael, Daniel Wenas, Sintya Marisca, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Mahalini sampai Team Flight Brothers Jadi Tamu Spesial di DBL Festival

Tahun ini, giliran pemilik karya Melawan Restu itu lah yang bakal menambah keseruan DBL Festival. Dan siap menemani harimu yang gitu-gitu aja.

Menariknya lagi, kalian dapat menyaksikan penampilan Mahalini secara cuma-cuma. Alias gratis. 

Sudah siap mengubah nuansa Kokas menjadi sendu? Setidaknya, berikut beberapa lagu Mahalini yang wajib kalian tahu!

1. Sisa Rasa

2. Sial

3. Melawan Restu

4. Aku Yang Salah (feat. Nuca)

5. Kisah Sempurna

6. Bohongi Hati

7. Satu Tuju (feat. Rizky Febian)

Kopi Good Day DBL Festival 2024 kembali menghadirkan Kopi Good Day DBL Camp 2024. Dengan mengusung tema “Hidup Perlu Banyak Cerita’, DBL Festival bakal menggabungkan basket, entertainment, dan art menjadi satu.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game