Kopi Good Day DBL Camp 2024 berlangsung di GOR Soemantri Brodjonegoro dan Mall Kota Kasablanka, Jakarta, pada 23 hingga 28 April 2024. Ratusan campers akan kembali merapat ke Jakarta untuk mengikuti pemusatan latihan ini.

Tak terkecuali Ricardo Tansri. Pemain asal SMA Bina Kasih itu juga akan mencicipi DBL Camp pertama kalinya di Jakarta. Soal DBL Camp ini, sebelumnya Ricardo belum mempunyai bayangan latihan apa saja yang akan ia hadapi.

Namun, Ricardo mengaku jika sudah mendapat informasi jika seluruh latihan di DBL Camp akan begitu menguras fisik dan staminanya. Terutama latihan beep test. "Kayaknya beep test yang paling susah nanti," cetusnya.

Baca juga: Cerita Campers: Ricardo Tansri Rela Diet Ketat Demi Tampil di DBL Jambi!

Disinggung mengenai peluang All-Star yang terbuka lebar dibanding tahun-tahun sebelumnya, Ricardo mengatakan ia kini mulai menyusun target.

Sebelumnya, di kesempatan wawancara berbeda Ricardo pernah mengatakan tidak mempunyai target tertentu untuk mengarungi DBL Camp. Ia berujar hanya akan memberikan performa terbaiknya tanpa target yang pasti.

Kini, mengetahui jika peluang All-Star 2024 terbuka kian lebar, ia memasang target sejak dini. Dimulai dari Top 50 Campers.

Baca juga: Persiapkan Diri Sejak Dini, Ricardo Tansri Ingin Tampil Maksimal di DBL Camp!

"Kalau aku, lebih ke realistis saja, Kak. Mengejar target satu-persatu, mulai dari 50 besar aja dulu. Sisanya aku berikan yang terbaik aja di lapangan nanti," tuturnya.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(*)

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Kreatif! Buket Kopi Good Day Cocok untuk Hadiahkan Pas Doi Timnya Menang
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya