JAKARTA - Setelah berhasil menang di game pertama melawan MAN 4 Jakarta dengan skor akhir 33-20, putri SMAN 34 Jakarta akan bertemu lawan berat. Siapa lagi jika bukan SMAN 63 Jakarta. Kedua tim akan memperebutkan tiket babak semifinal Honda DBL South Region.
Penampilan SMAN 34 Jakarta di game sebelumnya patut menjadi catatan penting bagi Enam Tiga (julukan SMAN 63 Jakarta). Anak asuhan Harry Prayogo ini memiliki field goals 42,4 persen dari 33 kali percobaan mencetak angka dan 14 tembakan berhasil di konversikan menjadi poin. Free throw jitu rooster SMAN 34 juga perlu diwaspadai dengan 62,5 persen keberhasilan tembakan free throw.
Komposisi pemain Enam Tiga yang merata dan teamwork baik yang terbentuk berkat kebersamaan yang panjang selama mereka berada dalam satu klub adalah hal lain yang perlu diwaspadai coach Harry dan timnya. Namun SMAN 34 yang sudah lebih dulu mencicipi lapangan South Region musim ini tentu lebih siap dan percaya diri. Terutama dengan keberadaan duo center andalan mereka, Tyzara Fatima yang tampil gemilang dengan sumbangan 12 angkanya dan Maharani Aprilia dengan 7 poin, 5 rebound dan 2 assist.
Coach Harry juga menyampaikan kesiapan anak bimbingannya menghadapi pertandingan melawan Enam Tiga nanti. "Setelah game pertama kemarin (20/9), kami melakukan latihan dan sedikit berbenah dari hasil game 1, saya rasa anak-anak sudah lebih siap untuk game besok (hari ini)," jelasnya.
Lawan mereka nanti, Enam Tiga juga tak kalah percaya diri dan siap menghadapi laga yang akan mempertemukan dua tim asal Jakarta Selatan itu. Hendra Wijaya selaku pelatih Enam Tiga, sudah paham betul lawannya memiliki pemain-pemain andalan berbahaya yang akan mereka coba hentikan pergerakannya.
Bukan hanya SMAN 34 yang memiliki duo center berbahaya, Enam Tiga juga punya twin towers forward Kasya Rizkia dan center Anggi yang siap mempertahankan defense tim dan mengobrak-abrik defense lawan. Musim ini adalah kali terakhir twin towers Enam Tiga bisa membela timnya. Karena itu mereka pasti akan bermain habis-habisan demi mengharumkan almamater.
"Seratus persen kami sudah siap untuk pertandingan melawan SMAN 34. Kami optimis dengan persiapan dan latihan yang selama ini dijalankan," ungkap coach Hendra.()