Selalu ada cerita menarik dari para campers menjelang Kopi Good Day DBL Camp 2024. Mulai dari lika-liku persiapan sebelum bertarung di petualangan yang sebenarnya, hingga beragam cerita nyeleneh lainnya.
Cerita Cinderella berikutnya datang dari M. Dhion Julianto. Satu-satunya pemain SMAN 22 Palembang yang berkesempatan untuk bersaing di DBL Camp.
Kesempatan ini diperoleh setelah berhasil menyandang predikat runner up Honda DBL with Kopi Good Day 2023 South Sumatera Series dan terpilih sebagai Kopi Good Day First Team 2023.
Baca Juga: Pekan Ulangan Jadi Hambatan Made Bramandika Jelang DBL Camp
Mimpi yang akhirnya berubah menjadi kenyataan. Mengingat SMAN 22 Palembang sendiri merupakan tim kuda hitam DBL Palembang. Tidak begitu diunggulkan. Berkat konsistensi luar biasa, satu per satu mimpi Dhion akhirnya terwujud.
“Yang pasti senang dan bangga banget karena bisa mengejar apa yang Dhion mimpikan dari dulu. Walaupun merasa beban karena akan bertemu banyak pemain SMA berkualitas dari seluruh Indonesia, tapi harus tetap enjoy aja sih,” buka Dhion.
Menyambut DBL Camp perdananya, tak ada kata yang bisa menggambarkan perasaan Dhion selain antusias. Bukan hanya penasaran dengan sederet drill yang bakal diberikan. Lantas apa sih yang Dhion nanti-nantikan.
“Aku tuh menunggu banget momen bertemu pemain lain. Yang biasanya cuma bisa Dhion lihat lewat media sosial, sekarang rasanya pengen bertemu langsung. Banyak banget sih, gak bisa Dhion sebut satu per satu. Tapi semoga aja beneran bisa bertemu,” tukas Dhion sambil menggebu
Baca Juga: Dukungan Pacar Buat Razaan Pramono Tak Sabar Nantikan DBL Camp
Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)
Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)