Perjalanan skuad putra Smabit (SMAN 2 Bitung) di ajang Honda DBL with Kopi Good Day 2023 North Sulawesi Series sangat fenomenal. Tidak ada yang menyangka bahwa putra Smabit menjelma menjadi sekolah yang diwaspadai. Musim lalu laju mereka terhenti di Fantastic Four. Musim ini mereka tampil di partai final.

Salah satu pemain mereka bahkan menunjukan peningkatan drastis ketika melantun. Adalah Habel Luntungan, cowok yang saat ini duduk di bangku kelas 12 SMA. Ya, musim ini merupakan musim terakhirnya berseragam Smabit di DBL Manado.

Baca juga: Dapat Pengalaman di DBL Jakarta, Jennifer Collin Targetkan Tembus Top 50 Campers

Sudah tiga musim Habel membela nama sekolah. Selama itu pula ia menunjukan progress yang apik. Ia bahkan menjadi pemain yang hobi mencuri bola selama tampil di DBL Manado musim ini. Totala da 22 steal yang ia ciptakan plus 54 poin dari 5 laga.

“Seru banget atmosfer DBL Manado tahun ini. Walaupun belum juara, coaches sama teman-teman sudah berusaha yang terbaik,” ujarnya.

Baca juga: 'Dansa' Terakhir Caroline Regina: Checklist Satu Mimpinya dan Mengejar All-Star

Ya, musim ini merupakan penampilan terbaik Smabit selama terjun di DBL Manado. “Bersyukur soalnya Smabit baru pertama kali dalam sejarah masuk final,” ungkapnya.

Berkat penampilannya tersebut, Habel Luntungan masuk dalam daftar Kopi Good Day First Team seri Manado. Nantinya ia bakal berangkat menuju Kopi Good Day DBL Camp. “Buat kamp ya latihan lagi. Fundamental sama fisik sih yang penting,” terangnya.

Baca juga: Semusim Berkesan, Jovanka Atmadja Bersyukur Menjadi Bagian Basket Sanur

DBL Manado masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Statistik pemain ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Kesalahan Ini Sering Dilakukan Saat Bermain Basket
Lebih dari Sekadar Mengajar, Ketulusan Para Guru Juga Terpancar di Lapangan