SMA Olifant Yogyakarta begitu istimewa. Di balik predikat back to back champion yang baru saja diresmikan pada Honda DBL with Kopi Good Day 2023 D.I. Jogjakarta Series, mereka juga memiliki segudang pemain yang luar biasa.

Terbukti dari lima pemain putri yang duduk di Top 5 Assist Leaders seri Jogjakarta, empat di antaranya merupakan penggawa Olifant. Evangeline Yvonne Rohendy, pemain terbaik milik Yogyakarta ini kembali berada di puncak klasemen.

Dirinya mentereng dengan perolehan 36 assist. Disusul dengan dua pemain senior Olifant. Antara lain Anastasya Virly dan Elvina Greselda yang masing-masing menorehkan 18 dan 16 assist dalam lima laga terakhirnya.

Baca Juga: Evangeline Yvonne Menyala! Duduki Top 5 Point Leaders DBL Jogjakarta

Selain trisula maut milik Olifant, juga terdapat nama-nama lain yang masuk dalam deretan Top 5 Assist Leaders D.I. Jogjakarta Series. Siapa saja mereka? Berikut deretan namanya!

Evangeline Yvonne Rohendy - SMA Olifant Yogyakarta (36 assist)

Anastasya Virly - SMA Olifant Yogyakarta (18 assist)

Elvina Greselda - SMA Olifant Yogyakarta (16 assist)

Julieta De Stevania - SMAN 4 Yogyakarta (12 assist)

Chandea Dhamawati Devi Tito - SMA Olifant Yogyakarta (12 assist)

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Populer

Big Match Playoffs DBL Malang: Smarihasta Kembali Bersua Bhawikarsu!
Jadwal dan Link Live Streaming DBL Malang Hari Ini 20 September 2024
Hasil DBL Surabaya: Putri Gloria 1 ke Playoffs, Smamda Comeback Mengerikan!
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bukan Basket, Ini Cinta Pertama Audrey Suyanto di Dunia Olahraga