MALANG-Setelah melalui lima pertandingan berlalu Alleanza54 - sebutan pendukung Smariduta akhirnya datang langsung ke GOR Bimasakti Malang. Kehadiran mereka sukses mengantarkan Smariduta melaju kebabak Big Four di Surabaya.
Mereka mempersiapkan diri sejak pukul 9 pagi. Dengan menggunakan 8 bus mereka menembus 108 km perjalanan Tulungagung – Malang. Total ada ratusan anggota Alleanza54 yang berpartisipasi dalam kegiatan kali ini. Semuanya bisa mendukung dengan maksimal karena mengantongi restu dari pihak sekolah.
Meskipun baru pertama kali tampil namun koreo yang mereka bawakan cukup mencuri perhatian. Kali ini mereka menampikan sejumlah koreo kertas dan juga chant-chant khas. Koreo yag mereka bawakan semakin semarak dengan iringan tabuhan 3 buah drum bass dan 3 buah snare.
Menurut penuturan dari Ayu Sukma selaku ketua koordinator Alleanza54 mengakui pihaknya sudah lama memendam niat untuk mendukung rekan-rekannya di GOR Bimasakti. Namun sayangnya niat mereka dihadapkan pada sejumlah kendala.
“Sebenarnya ingin hadir, tapi waktunya berbarengan dengan salah satu event di Kota Tulungangung, jadi kita harus membagi waktu,”ujarnya.
Namun dengan melajunya Smariduta ke Big Four Surabaya, Ayu optimis Alleanza54 akan semakin ramai. Apalagi pihak sekolah juga sudah berjanjii akan memberikan fasilitas bagi Ayu dan kawan-kawan untuk tampil di DBL Arena.
“Untuk selajutnya kita akan mempersiapkan lebih baik lagi, baik itu dari segi perkusi, masa dan koreo-koreo lainya kita akan siapkan semua,” tutup Ayu