Kembali terjun. Skuad putra Saga (sebutan SMAN 1 Kota Gajah) kembali tampil di ajang Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 Lampung Series. Sejak musim 2019, putra Saga tak pernah absen untuk berburu gelar juara DBL Lampung.

Pencapaian terbaiknya ada pada musim 2019. Mereka berhasil melangkah hingga babak delapan besar. Sejatinya musim lalu teman-teman Saga berhasil melangkah lebih baik ketimbang pada tahun 2021.

Baca juga: Menuju DBL Lampung: Chemistry Sudah Oke, Putra Imbos Pasang Target Juara!

Membuka musim dengan kemenangan jelas menjadi pegangan mereka untuk tampil di musim ini. Perihal komposisi tim, Faeiq Wibowo, salah satu pemain Saga mengaku sudah cukup oke untuk bertarung di DBL Lampung. “Komposisi pemain sudah tepat sih. Soal chemistry juga sudah cukup bagus,” ungkapnya.

Cowok dengan zodiak Leo tersebut juga menjelaskan bahwa skuad Saga sudah sangat siap untuk berlaga di DBL Lampung. “Pastinya gas terus lah untuk DBL Lampung tahun ini,” terangnya.

Baca juga: Menuju DBL Lampung: Kantin Jadi Tempat Deep Talk Srikandi Fransiskus

Menarik untuk ditunggu kejutan apa yang bakal disuguhkan skuad Saga musim ini.

DBL Lampung masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Profil sekolah ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Lebih dari Sekadar Mengajar, Ketulusan Para Guru Juga Terpancar di Lapangan
Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya