En-One Pungkasi Laga Perdana Dengan Kemenangan Besar

| Penulis : 

MANADO - Pertandingan ketiga mempertemukan antara Sekolah Lentera Harapan (SLH) Tomohon kontra SMAN 1 Manado (En-One). Seakan mengembalikan kedigdayaan basket En-One, anak asuhan Geisbert Lumempouw itu tampil impresif sejak menit awal. Dimotori kapten tim Jonathan Sompie, En-one benar-benar tampil memukau.

En-One telah tancap gas sejak menit pertama. Laju serangan mereka tak dapat dihalau oleh SLH. Sementara pertahanan mereka terlalu rapat untuk ditembus lawannya. Di kuarter pertama, En-One berhasil mencetak 10 angka. Dan keadaan itu, juga berlangsung di kuarter berikutnya. Dengan intensitas serangan yang kian cepat, En-One berhasil memaksa LSH untuk mengakhiri paruh pertama dengan scoreless. Skor 30-0 menutup paruh kedua.

Di kuarter ketiga, keadaan tak banyak berubah. Hanya saja, tempo permainan menjadi sangat lambat. Tak segarang kuarter sebelumnya, di babak ini En-One justru tampil hati-hati. Karena, mereka memberlakukan respect the game, En-One bermain dengan lapis keduanya di paruh kedua. Tak banyak angka tercipta. En-One hanya mampu menambah dua angka. Saat kuarter tiga berakhir, angka 32-0, membuat SMAN 1 Manado kian optimis menatap kuarter berikutnya.

SLH baru bisa memecah kebuntuan di kuarter terakhir. Lewat tembakan tiga angka Devantomu, mereka akhirnya berhasil pecah telor. Tak hanya itu, SLH akhirnya juga berhasil mencetak angka di kuarter ini. Namun sayang, En-One sudah terlanjur memimpin. Hingga saat wasit mengakhiri laga, En-One akhirnya pungkasi laga perdana mereka dengan skor 37-5.

"Ini menjadi pengalaman bagi abak-anak kami, bagaimana seharusnya di lapangan. Memang terlihat mereka kalah mental dari tim lawan," jelas pelatih SLH, Waraney Kaunang.

Sementara, pelatih SMAN 1 Manado, Geysbert Lumempouw mengaku puas dengan permainan anak didiknya. “Anak-anak bermain sesuai game plan. Tapi kami tak ingin jumawa. Semoga bisa tampil lebih baik ke depannya,” ujar coach Geysbert.

Untuk hasil lengkap pertandingan dan profil pemain silahkan klik di sini.

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Trilogi Final DBL Jakarta: Bulungan Makin Komplet dengan Kombinasi Pemain!
Drama Overtime Antarkan SMAN 1 Pacet Mojokerto ke Playoffs
Awaluddin Hatta Ingin Kuliah di Fakultas Ilmu Keolahragaan UNM Makassar
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya