Pertarungan yang tak kalah hebatnya juga tersaji pada hari keempat Honda DBL with Kopi Good Day 2023 West Java Series-West Region. Sebanyak dua tim putri telah mengantongi tiket ke babak Big Eight. Sementara, lima tim putra juga mengantongi tiket Sweet Sixteen.  

Buat kalian yang terlewat akan keseruan laga Honda DBL with Kopi Good Day 2023 West Java Series-West Region pada Sabtu, 25 November 2023, simak selengkapnya di sini!

MAN 2 Kota Bogor vs SMA Marsudirini Bogor

SMA Marsudirini Bogor berhasil menjadi tim pertama yang mengunci kemenangan di hari keempat DBL Bogor. Mereka sukses mengantongi kemenangan atas MAN 2 Kota Bogor dengan skor telak 47-18.

Hasil manis tersebut rupanya tak lepas dari peran penting dua pemain andalan milik SMA Marsudirini Bogor (Defender). Di mana Florentinus Chrysti begitu moncer dengan torehan 18 angka. Disusul Aldo Alpianda dengan 15 angka dan 8 rebound. Nyaris dobel-dobel.

Kemenangan perdana membawa Defender melangkah ke babak Sweet Sixteen dan bersua dengan SMAN 2 Sukabumi yang lebih dulu mengantongi poin kemenangan atas SMA Budi Mulia Bogor pada laga sebelumnya.

Baca Juga: Jadwal DBL Bogor: Debutan Kembali Tebar Ancaman

Hasil pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

SMA YPHB Bogor vs SMAN 12 Bekasi

Sederet pemain inti SMAN 12 Bekasi (Dubes) berhasil membawa nama almamater mereka menuju jalur kemenangan. Pada kesempatan ini, mereka mampu keluar dari ancaman tim debutan, SMA YPHB Bogor dan menutup laga dengan skor akhir 27-17.

Sang debutan lagi-lagi tak memperoleh kesempatan untuk terbang lebih jauh musim ini. Hal itu rupanya tak lepas dari permainan solid penggawa utama Dubes. Pasalnya mereka begitu merata dalam memberikan kontribusi angka.

Walau sempat tertinggal, namun Dubes berhasil membalas di kuarter pemungkas. Di mana mereka mulai memperkuat lini pertahanan dan melesatkan pundi-pundi angka tanpa henti. Dan membuahkan kemenangan.

Hasil pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

SMAN 1 Cikampek vs SMA Kosgoro Bogor

Kualitas merata kembali membuahkan hasil manis. Srikandi SMAN 1 Cikampek benar-benar tak rela jika kemenangannya direnggut oleh sang debutan. Di partai ketiga, mereka berhasil membungkam SMA Kosgoro Bogor dengan kemenangan yang cukup meyakinkan, 25-8.

Meski baru melantai untuk kali pertama musim ini, namun mentalitas dan ketangguhan dari Smansa Cikampek tak diragukan lagi. Di pertandingan perdananya, hampir seluruh pemain mereka ikut menyumbangkan angka.

Hal tersebut tentu menjadi ancaman bagi penantang berikutnya. Yakni SMAN 1 Cianjur yang juga mengantongi tiket Big Eight setelah menghentikan langkah SMAN 3 Sukabumi di laga sebelumnya.

Hasil pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

SMAN 1 Bojong Gede vs SMAN 10 Bogor

Pertarungan sengit nan dramatis justru datang dari sektor putri. Sejatinya, SMAN 10 Bogor (sepuluh) memang unggul sejak tepis mula. Namun, secara mengejutkan SMAN 1 Bojong Gede (Smanbo) hampir merebut poin keunggulan.

Tembakan Farah Khansa Rafida pada 22 detik terakhir berhasil membuka peluang untuk Smanbo. Di mana mereka berhasil memperkecil margin menjadi satu angka. Sayangnya, hal itu gagal dimanfaatkan dengan baik akibat adanya turnover dari para pemain Smanbo.

Alhasil Sepuluh sukses mempertahankan keunggulan hingga peluit buzzer resmi berbunyi dan skor berakhir dengan kemenangan tipis 16-15. Hasil tersebut sekaligus memboyong skuad asuhan Gerry Eko ke panggung Big Eight.

Hasil pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

SMAN 8 Bogor vs SMA Dwiwarna Bogor

Kembali pada pertarungan sektor putra. Di kesempatan ini, SMA Dwiwarna Bogor berhasil menjadi tim debutan yang membungkus hasil manis pada laga perdananya. 

Mereka sukses membuktikan bahwa debutan hanyalah status. Usai membungkam SMAN 8 Bogor (Astha) dengan skor akhir 41-29. Raden Moch Al Fatir menjadi pemain yang paling berpengaruh dalam game ini.

Di mana pemain dengan nomor punggung sembilan itu berhasil membukukan dobel-dobel dengan perolehan 11 poin dan 10 rebound. Kemenangan ini bakal memboyong mereka bertemu dengan SMAN 7 Bogor di laga Sweet Sixteen.

Hasil pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

SMKN 3 Bogor vs SMAN 1 Bogor

SMAN 1 Bogor ganas. Mereka seperti tak ingin menjadi korban dari ancaman debutan yang berikutnya. Bahkan benar-benar tak memberikan celah untuk SMKN 3 Bogor merebut poin keunggulan.

Berkat racikan istimewa dari Luffy Bella, Smansa Bogor -sebutan SMAN 1 Bogor- berhasil meraih kemenangan telak atas Detrois -sebutan SMKN 3 Bogor- dengan skor akhir 61-11.

Terdapat tiga pemain Smansa Bogor yang berhasil menyumbangkan dua digit angka. Antara lain Muhammad Rasyad A Karyaman dengan torehan dobel-dobel 14 poin dan 11 rebound. Faza Arkanza dengan 12 angka. Serta Fatin Hillabi dengan 10 angka.

Hasil pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

SMA Pilar Indonesia vs SMAN 2 Bogor

 

SMA Pilar Indonesia gagal mengamankan satu tempat di babak Sweet Sixteen. Harapan mereka untuk catatkan sejarah baru di gelaran DBL Bogor 2023 terpatahkan begitu saja pada laga perdananya.

Mereka gagal merebut kemenangan atas SMAN 2 Bogor dan menutup pertandingan dengan skor tipis 32-30. Kemenangan untuk Smanda Bogor -sebutan SMAN 2 Bogor.

Tembakan dari Achmad A J Wibowo, pemain Smanda Bogor dengan nomor punggung 23 benar-benar menyelamatkan tim dari babak tambahan waktu dan memboyong Smanda Bogor pada jalur kemenangan.

Baca Juga: Debutan Butuh Tantangan, Pilar Incar Gelar Juara

Hasil pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya