SMA Kolese De Britto Yogyakarta (JB) merupakan salah satu tim langganan juara. Gagal meraih hasil maksimal musim lalu, mereka kembali mencoba keberuntungannya di Honda DBL with Kopi Good Day 2023 D.I. Jogjakarta Series.

JB sendiri sempat dinobatkan sebagai Raja Jogjakarta sebanyak empat kali. Tepatnya pada 2009, 2010, 2013, dan 2015. Lama tidak menduduki kursi singgasana, anak asuhan Danny Kusuma itu sedang berambisi untuk dapat kembali pada masa kejayaan.

Rain Marvin Sugiarto, salah pemain JB menegaskan bahwa persiapan mereka sudah cukup matang. Bahkan mereka menghadirkan beberapa pemain baru yang bakal menjadi amunisi tambahan untuk musim ini.

“Buat persiapannya kami punya beberapa roster baru yang sudah dipersiapkan untuk musim ini. Walau sempat ada beberapa kendala seperti ujian, tapi sejauh ini kami sudah melakukan persiapan yang terbaik,” kata Marvin.

Baca Juga: Hasil Drawing DBL Jogjakarta: Petualangan Baru Segera Dimulai! 

Musim lalu adalah musim yang sangat berat bagi mereka. Pasalnya JB harus menelan dua kekalahan sekaligus. Adalah ketika bertanding melawan SMAN 4 Yogyakarta dan menutup laga dengan kekalahan telak 30-8. 

Lebih menyakitkan lagi saat mereka gagal meraih kemenangan untuk kali kedua atas MAN 1 Jogjakarta, di mana gim berakhir sengit dan berakhir dengan skor, 21-19. Kegagalan itu membuat Marvin tak ingin mematok target besar.

“Harapan dari saya pribadi yang pasti bisa menang dulu. Minimal banget gak kalah pas awal turnamen aja. Jadi buat teman-teman semua, bermainlah dengan maksimal dan jangan lupa bersenang-senang. Tunjukno cara bermaine cah-cah DBL Jogjakarta 2023,” tegasnya.

Marvin juga berharap kepada seluruh pendukung De Britto atau Macan Demangan agar dapat terus memberi dukungan. “Buat teman-teman JB jangan lupakan musim lalu. Mari hitamkan Jogja dan tunjukkan pada dunia kalau Macan Demangan sudah bangun,” pungkas Marvin.

Baca Juga: Menuju Musim Baru: Sepuluh Ora Sepele! Siap Patok Gelar Juara

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Profil sekolah ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Lebih dari Sekadar Mengajar, Ketulusan Para Guru Juga Terpancar di Lapangan
Kesalahan Ini Sering Dilakukan Saat Bermain Basket