Pesona Kranze Dance Bikin Nggak Berpaling

| Penulis : 


JAKARTA - Kemeriahan opening party Honda DBL 2019 DKI Jakarta Series-South Region sangat terasa. Tak tertinggalan tensi panas pertandingan juga turut serta pada laga pembuka Selasa (17/9). Namun, penampilan tim dance pada UBS Gold Dance Competition di jeda half time menjadi penghibur di tengah ketegangan para penonton

Salah satunya penampilan tim dance SMAN 29 Jakarta. Kranze Dance (nama tim dance SMAN 29) membawakan tema Frozen. Tarian bergenre ladies style mereka begitu memesona. Dibalut dengan kostum ala karakter Elsa begitu menyatu dengan tampilan mereka yang keren.

Konsep cerita ini diambil dari salah satu potongan adegan film Frozen. Kala Elsa mengajak Olaf (sebuah Snowman ciptaan Anna) yang mempunyai kemampuan berbicara serta bergerak layaknya manusia. Dengan konsep ini, mereka mencoba untuk menunjukkan sisi feminin dan fun.

Konsep ini mereka sempurnakan dengan penggunaan properti seperti sebuah replika Istana dan replika Snowman Olaf. Leila, leader Kranze Dance mengaku jika timnya sudah melakukan persiapan dengan matang untuk ikut UBS Gold Dance Competition tahun ini. Tak tanggung-tanggung, mereka rela menggelontorkan dana sekitar 9 juta. Dana tersebut mereka kumpulkan dari uang kas tim.

Dengan effort yang besar, Leila berharap dia dan timnya bisa menunjukkan penampilan terbaik dan membanggakan nama sekolah. Tentu berharap bisa melaju sampai menjadi best 3 di South Region ini. Apalagi mereka selalu meluangkan waktu saat jam-jam kosong dan pulang sekolah untuk latihan, dalam seminggu mereka berlatih sebanyak 5 kali.

“Menang dan kalah dalam sebuah pertandingan itu biasa. Menunjukkan penampilan terbaik adalah tujuan utama kami disini. Target awal, pastinya mau masuk Best 5, lalu Best 3. Kalau dapat Best Costume ya itu bonus. Bersyukur aja,” kata dara bersusia , 17 tahun tersebut. ()

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024