Tim basket putri SMA Kolese Gonzaga Jakarta berhasil menang usai menuntaskan perlawanan SMA Muhammadiyah 3 Jakarta (Limau) pada laga Opening Party Honda DBL with Kopi Good Day 2023 DKI Jakarta Series - South Region. Pada laga tersebut, Gonzaga tampil dominan atas Limau dan memenangkan pertandingan dengan skor akhir 32-7.

Bermain di GOR Bulungan, Kamis, 12 Oktober, pukul 16.00 WIB. Pasukan putri Gonzaga menguasai jalannya pertandingan di kuarter satu. Tak dipungkiri mereka berhasil mencetak 14 poin. Sementara itu, Limau bermain tanpa celah, mereka hanya sesekali berhasil menembus sisi pertahanan Gonzaga. Laga kuarter dua ditutup dengan keunggulan sementara Gonzaga dengan skor 14-4.

Pada kuarter tiga dan empat, lagi dan lagi Gonzaga terus menjauh dari sang lawan Limau. Gonzaga tampil percaya diri hingga menambah pundi-pundi poin. Mereka menutup laga dengan hasil impresif 32-7.

Baca juga: Muhammad Fathir Moncer! Bawa Putra Tebet Timur Kandaskan Daha

Pada laga kali ini, penggawa sekaligus kapten Gonzaga, Clea Andrienne Wikhova membawa timnya menang. Pemain kelas 12 itu mencetak enam poin dan lima assist.

Ditemui usai laga, pemain berusia 17 tahun itu beberkan hasil kememangan skuadnya. Ia mengaku bahwa rekan satu timnya sempat gugup sebelum laga dimulai.

"Mostly memang pertandingan tadi rekan satu tim aku sangat nervous. Aku sebagai kapten di lapangan tadi selalu komunikasi dan buat semangat ke mereka. Jadi mungkin laga selanjutnya kita perbaiki dari sisi kekuatan mental aja," ujar Clea.

Lebih jauh, Clea menyatakan bahwa peran penting sang pelatih yaitu Edy Susanto di sisi lapangan, membuat Gonzaga tampil impresif di sepanjang laga.

"Jujur persiapan kita (Gonzaga itu cukup baik, menjelang pertandingan di DBL kita latihan setiap hari sesudah jam pelajaran, dengan beberapa pemain baru. Aku gak nyangka kita bisa menang unggul jauh dari lawan (Limau), ujar Clea.

Kendati demikian, Clea bercerita perihal hal unik di luar lapangan bersama skuad Gonzaga. Untuk meningkatkan chemistry mereka membiasakan makan bareng sesudah latihan.

Baca juga: Oktober Ceria! Cleopatra Heboh Bawa Konsep Halloween

"Kebetulan kita setelah latihan selalu bonding. Moment paling menyenangkan waktu kita bareng-bareng ke Dufan. Jadi disana lah chemisrty kita oke banget lah," pungkas Clea.

Putri Gonzaga merupakan salah satu konstestan di DBL Jakarta Selatan musim ini.

Gelaran Honda DBL with Kopi Good Day 2023 DKI Jakarta Series - South Region, akan berlangsung pada 12-21 Oktober 2023.

DBL Jakarta Selatan merupakan rangkaian dari seri kompetisi Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024, yang total digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia.

Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Statistik di bawah ini bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

 

Saksikan siaran ulang pertandingan ini melalui livestream di bawah

Populer

Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Mulus ke Big Eight, Coach Bayu Beri Catatan untuk Tiga Empat
Menuju Championship Series: Dian Harapan Andalkan Dua Pemain Kunci