Hujatan sudah menjadi “makanan” sehari-hari bagi Muhammad Audytho Almina. Terpilih sebagai Most Valuable Player (MVP) DBL Lampung 2023 tentu menciptakan ekspektasi lebih bagi orang-orang di sekitar.
Hal tersebut bermula saat gelaran KFC DBL Camp 2023. Pada musim keduanya bergabung dalam pemusatan pelatihan basket pelajar SMA terbesar se-Indonesia, nasib Dito ternyata masih tak jauh berbeda dengan musim sebelumnya. Yap, pemain dengan zodiak Capricorn itu lagi-lagi gagal menembus Top 50 campers.
Saat proses pengumuman tiba, raut wajah Dito terlihat harap-harap cemas. Dirinya begitu fokus dan mendengarkan satu per satu nama yang dibacakan. Namun, kala namanya tak kunjung disebut, dirinya mulai menunduk. Diam dan pasrah.
Baca Juga: Resmi! Ini Daftar Top 50 Putra dan Putri Campers KFC DBL Camp 2023
Hingga rasa penyesalan itu tiba. Kenyataan pahit membuatnya kembali terluka. Bahkan kini terasa lebih perih. Akibat sederet cercaan yang terus datang tanpa henti.
“Kemarin sempat dengar-dengar gitu sih, ada omongan dari orang-orang kayak MVP tapi kok gak tembus 50 besar. Terus sudah dua kali First Team tapi kok gak tembus 50 besar,” ucapnya.
“Ya sempat down sih, tapi jalani aja. Yang penting sudah memberikan yang terbaik. Berarti besok-besok harus lebih giat lagi latihannya,” sambung Dito. Di balik tekanan yang begitu besar, Dito tetap melanjutkan perjalanannya di DBL Camp hingga tuntas.
Berbekal evaluasi dan segelintir pengalaman yang diperoleh dari KFC DBL Camp 2023 lalu, Dito memutuskan untuk bangkit. Hal itu juga tak lepas dari dukungan moril dari ketiga kakak kandungnya.
“Selama basket pasti semua orang pernah merasa hopeless ya, tapi dari aku pribadi gak pernah yang sampai kepikiran kalau basket itu bukan jalanku. Soalnya kakak selalu kasih motivasi. Apalagi mereka juga pada ikut basket kan, jadi ya paham lah,” kata Dito.
“Intinya mereka bilang kalau aku gak boleh menyerah, karena gagal itu bagian dari proses,” imbuhnya. Beragam lika-liku telah dilalui. Namun, dirinya tak goyah. Dito justru berambisi untuk membuktikan kepada semua orang bahwa dirinya memanglah yang terbaik.
“Musim ini bakal makin panas sih. Semoga juara dulu aja buat SMAN 2 Bandar Lampung. Sisanya, mau Top 50 lah minimal buat tahun ini. Pokoknya buat semua yang sudah hujat, makasih sudah buat gua makin semangat untuk jalani season ini,” tutup Dito.
Baca Juga: Nomor Punggung Keberuntungan dan Slot First Team Milik Andi Alya
Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)
Profil pemain ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)