Hasil DBL Semarang Hari Ketiga: Sengit di Akhir Pekan!

| Penulis : 

Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Central Java Series - North Region telah memasuki hari ketiga, Jumat 22 September 2023. Di hari ketiga ini tersaji dua pertandingan dari sektor putra.

Pertandingan pertama akan dibuka oleh tim putra SMAN 1 Salatiga (Smanssa) kontra SMAN 14 Kota Semarang (Fourteen). Setelah tim putrinya berhasil mengantongi kemenangan perdana mereka, kini giliran putra Fourteen yang akan turun lapangan pertama kali di DBL Semarang.

Berikut hasil pertandingan DBL Semarang hari ketiga selengkapnya!

SMAN 1 Salatiga vs SMAN 14 Kota Semarang

Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Central Java Series - North Region masih berlanjut. Hari ketiga, Jumat 22 September 2023, dibuka oleh pertandingan antara tim putra SMAN 1 Salatiga kontra SMAN 14 Kota Semarang, di GOR Sahabat Semarang.

Perlawanan sengit diberikan oleh kedua tim sepanjang laga. Smanssa (julukan SMAN 1 Salatiga) yang memimpin pertandingan sejak awal harus menerima tekanan dari Fourteen (sebutan SMAN 14 Kota Semarang) di dua kuarter akhir. Hanya saja, Smanssa berhasil mempertahankan margin poin mereka dan menang 27-12.

Baca juga: Bench Berkualitas! Smanssa Geser Fourteen di DBL Semarang

Lihat hasil pertandingan selengkapnya di halaman ini!

SMA Kristen 1 Salatiga vs SMAN 04 Semarang

Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Central Java Series - North Region, Jumat 22 September 2023, telah usai. Hari ketiga DBL Semarang ini berhasil ditutup oleh kemenangan tim putra SMAN 04 Semarang atas SMA Kristen 1 Salatiga dengan skor akhir 37-32.

Smapa (julukan SMAN 04 Semarang) nyaris dikalahkan oleh Smuki (sebutan SMA Kristen 1 Salatiga). Di kuarter akhir, Smaki tampil tanpa cela. Mereka membombardir area Smapa dengan menceploskan 14 poin di kuarter empat. Hanya saja, Smuki belum berhasil mengejar ketertinggalan.

Baca juga: Sengit di Kuarter Empat, Kerja Sama Tim Bawa Smapa Curi Kemenangan dari Smuki

Lihat hasil pertandingan selengkapnya di halaman ini!

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya