ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

MENTERI Pemuda dan Olahraga Ario Bimo Nandito Ariotedjo hadir di Opening Party Honda DBL with Kopi Good Day 2023 DKI Jakarta Series-East Region, Rabu 20 September 2023.

Salah satu yang membuat Dito, sapaan akrabnya, menikmati kompetisi DBL adalah ia bisa merasa bernostalgia masa SMA-nya. 

Dito mengaku senang melihat kehebohan yang terjadi di venue kompetisi DBL. Baik secara suguhan acara, keseruan pertandingannya, maupun aksi suporter pendukung tim sekolah.

"Kalau saya sempat, saya selalu ingin nonton DBL. Di Surabaya kapan hari, tidak diundang, tapi saya tahu DBL lagi jalan, saya mampir nonton," katanya.

Momen yang dimaksud Mas Menteri tak lain ketika ia hadir di final party Honda DBL with KFC 2023 East Java Series-North Region, 26 Agustus 2023. 

Saat itu Dito memang sedang ada kunjungan kerja ke Surabaya. Mendengar ada pertandingan DBL, ia langsung minta mampir ke DBL Arena.


Menpora Dito didampingi Azrul Ananda (founder DBL Indonesia) dan Angela Tanoesoedibjo (Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif) saat hadir di final party Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-North Region, 26 Agustus 2023.

BACA JUGA: Datang ke DBL Arena, Menpora Antusias Lihat Kehebohan Final Party DBL Surabaya

Dito mengaku nonton kompetisi DBL membawanya flashback ke masa SMA. "13 tahun saya seperti adik-adik ini," kata alumnus SMAN 6 Jakarta itu.

Tiga belas tahun lalu, ketika Dito masih SMA, kompetisi DBL memang sudah hadir di ibu kota. Musim ini, kompetisi basket pelajar terbesar di ibu kota itu sudah mencapai tahun ke-15.

"Dulu saya senang jadi suporter sekolah. Bisa saling mengenal antarsekolah. Bahkan ada yang berjodoh," ujarnya.

"Ini adik-adik dari Lab School Rawamangun dan SMAN 14 sudah saling kenalan belum?" imbuh menteri yang masih berusia 32 tahun itu.

Ia juga berpesan agar event seperti DBL dimanfaatkan untuk menjaga kekompakan antarsekolah. Sehingga tidak ada lagi kasus tawuran pelajar.

"Lab School gak boleh berantem lagi ya," sindir Mas Menteri.

BACA JUGA: Bangga Kesuksesan DBL, Menpora Siapkan Sertifikat untuk Juara di Tiap Series

Tak lupa Dito juga mengapresiasi tim dance. Ia ingat, dulu di zamannya SMA, tim dance kebanyakan diisi cewek-cewek yang aktif di sekolah.

"Di zaman saya, kakak-kakak paling gaul di sekolah biasanya anak dance," kenangnya.

Dito menuturkan, Kemenpora di bawah kepemimpinannya akan terus mendukung kompetisi DBL. Apalagi pemerintah, dalam hal ini Kemenpora, merasakan betul bagaimana efek dari konsistensi digelarnya kompetisi DBL yang sudah berjalan 19 tahun ini.

BACA JUGA: Selain di DBL Jakarta, Kamu Juga Bisa Berprestasi di SAC Indonesia!


Menpora Dito saat membuka musim baru kompetisi DBL, Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 di Kantor Kemenpora, 14 Juli 2023.

"DBL ini ekosistem basket Indonesia. Di kompetisi ini kita bisa scouting calon atlet muda berbakat," ujarnya. Dito bahkan menjanjikan semua peserta kompetisi DBL, tidak hanya para pemenang, bisa mendapatkan sertifikat dari Kemenpora.

Harapannya sertifikat itu bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan kesempatan meraih pendidikan lanjut yang lebih baik.(*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY