Tim basket SMAN 26 Jakarta telah melakukan persiapan untuk kompetisi Honda DBL with Kopi Good Day 2023 DKI Jakarta Series - South Region. Menariknya setelah melakukan sesi latihan, untuk meningkatkan chemistry antar pemain mereka saling usil satu sama lain. Hal itu diungkapkan oleh sang kapten, Gilang Artha Laksana.

"Paling sering nongkrong bareng aja untuk bonding sama anak-anak. Lagi juga mereka macem-macem kelakuan banyak jahilnya," kata Gilang Artha Laksana.

Baca juga: Menuju Musim Baru: Hampir Bubar, Seratus Delapan Perkokoh Solidaritas

Sementara itu, Gilang menyatakan bahwa mereka telah mulai latihan sejak awal Agustus. Terlebih meningkatkan pada defense yang saat ini masih mencakup 70 persen.

"Kesulitan yang masih kita perbaiki itu pola atau pattern dari sisi defense dan offensenya, karena masih dalam penyesuaian dari pelatih," ujar Gilang.

Lebih jauh, pemain kelas 12 IPA itu menambahkan bahwa dia bersama rekan satu timnya tidak takut dengan lawan yang akan dihadapi di DBL Jakarta Selatan. Pemain berusia 17 tahun itu hanya fokus pada setiap pertandingan pada Oktober mendatang.

"Semua tim tahun ini gak ada yang diwaspadai, kita lebih fokus sama diri sendiri aja karena lawan paling berat itu ya diri kita sendiri," tutup Gilang.

Baca juga: Menuju Musim Baru: Putri Lima Sembilan Tambah Porsi Latihan

Sebagai penutup, roadshow Honda DBL with Kopi Good Day 2023 DKI Jakarta Series - South Region, kali ini datang ke sekolah SMAN 26 Jakarta, pada Kamis, 7 Agustus, pukul 13.30 WIB, di bilangan Tebet, Jakarta Selatan. Tim basket Dua Enam diperkenalkan dihadapan para suporter untuk mengarungi kompetisi DBL Jakarta Selatan.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game