SDC'54 Bagikan Kisah Seru Selama di Surabaya...

| Penulis : 

Menyandang status sebagai jawara DBL Madiun, secara otomatis membuat tim basket Smariduta (SMAN 1 Kedungwaru Tulungagung) mendapat kesempatan berlaga di DBL Arena. Tak hanya itu, ini merupakan pengalaman langka bagi tim dance mereka pula, yaitu SDC'54.

Yup, hampir seluruh member SDC'54 baru pertama kali menyambangi DBL Arena. Pertama kali mendukung dan berteriak langsung dari pinggir lapangan.

"Vibes tempatnya beda banget dari dua tahun ini ikut DBL, disini lebih besar jadi  teriakan kita gak kedengeran sama mereka, pokoknya lebih seru disini," terang Divana Ayu, kapten SDC'54.

Baca juga: Cantik! Best of Three DBL Dance Competition 2023 Seri Madiun!

Menetap di Surabaya dua hari sebelum pertandingan di Championship Series digelar, SDC'54 telah mencicipi beberapa kuliner yang berada di salah satu mall terbesar yang berada di pusat Surabaya ini.

"Kulinerannya gak terlalu banyak, cuman nyicipi makanan semacam hot pot. Karena kita kebanyakan belanja barang saja. Kalau makan seringnya pesan online," ujar siswi kelas 12 itu.

Lebih jauh, Diva mengaku, usai final DBL Madiun lalu, ia dan rekan-rekannya hanya sempat masuk sekolah selama satu minggu. Hal itu membuat banyak tugas sekolah yang belum mereka kerjakan lantaran sibuk dalam membagi waktu antara sekolah dan pertandingan.

 

Meski demikian, Diva dan kolega berjanji bakal merampungkan tugas sekolahnya setelah pertandingan selesai. "Walau tugasnya numpuk, kita di Surabaya memutuskan meninggalkan tugas dulu demi menjaga mood dan fokus ke pertandingan menyemangati para pemain basket," terangnya. 

Ketika berada di Surabaya, Diva mengatakan ia dan tim mempunyai resep untuk meningkatkan suasana hati mereka sebelum terjun ke lapangan. Yaitu dengan mendengarkan lagu dari NewJeans, girlgroup asal Korea Selatan.

"Selain itu, kita biasanya putar lagu Super Shine yang kita dengar-dengar sendiri. Kita juga sering godain teman yang lagi dekat sama anak basket sama kumpul bareng di satu kamar," sebutnya. 

Menjadi tahun terakhir bagi Diva, ia mengaku bangga dengan timnya karena berhasil mengerahkan kemampuan terbaik mereka dan menjadi juara di DBL Madiun. "Seneng banget di tahun terakhir ini bisa lolos ke East Java Championship Series, karena tahun depan hanya bisa dukung tim basket jadi penonton saja," tutupnya.

Baca juga: 7 Tim Dance Sukses Bikin Meriah DBL Madiun

Anngota SDC'54 bersanding dengan srikandi pebasket Smariduta usai tim basketnya lolos ke Fantastic Four, 29 Agustus

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Profil sekolah ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan