ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Pond's Men 3x3 with Guest Stars

Ikuti Pond's Men 3X3, Ini Impian Jovial Da Lopez untuk Basket Indonesia!

Alifian Akhmad Saefullah - 03 September 2023

Acara Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Championship Series, yang berlangsung pada hari Sabtu, 2 September 2023, terdapat berbagai acara untuk meramaikan gelaran kompetisi basket antar SMA se-Jawa Timur ini. 

Bermain di DBL Arena, Surabaya, terdapat dua pertandingan final yang diselenggarakan. Pada pertandingan final putri ada SMA Gloria 1 Surabaya yang berhasil menjadi kampiun setelah menghadapi SMAN 1 Blitar, dengan skor akhir 80-40.

Lalu, pada final putra ada SMA St. Louis 1 Surabaya yang juga berhasil juara setelah mengatasi perlawanan dari SMA Gloria 1 Surabaya, dengan skor akhir 64-57. Tak hanya menyuguhkan dua pertandingan final saja, pada hari itu DBL Arena juga diramaikan oleh gelaran Pond's Men 3X3 with Guest Stars. 

Tentu saja, acara ini juga diramaikan oleh sejumlah publik figur kenamaan Indonesia, mereka adalah konten kreator Jovial Da Lopez, Steven Wongso, Ilham Yuda, dan Arvhie Hanafi. Serta beberapa pemain peserta DBL Surabaya musim ini.

Jovial Da Lopez mengaku antusias bisa merasakan atmosfer luar biasa di DBL Arena, Surabaya. "Terlalu luar biasa! Aku udah sering menonton berbagai kompetisi basket yang ada di Indonesia, tapi kompetisi DBL Indonesia ini atmosfernya terlalu luar biasa," ucap kak Jo (sapaan Jovial Da Lopez) dengan nada antusias.

"Tuh dengerin deh, suara riuhnya suporter di dalem aja sampai kedengeran loh di luar DBL Arena ini. Aku sangat apresiasi kinerja DBL Indonesia. Menurutku, mereka tuh bisa membuat liga basket paling rame yang ada di Indonesia, dengan antusias dan semangatnya anak muda yang begitu membara, menjadikan liga ini mampu bertahan selama 19 tahun loh, keren banget," tambahnya.

Kak Jo yang juga sebagai Chief Creative Officer dari Narasi Media ini mengungkapkan perbandingan atmosfer yang ada di DBL Arena hari ini, dengan perhelatan FIBA World Cup 2023 yang ada di Indonesia Arena, Jakarta.

"Wah bener juga ya, menurutku tipis-tipis lah ya keseruan, dan ramainya juga hahaha," jawabnya seraya tertawa.

Baca juga: Here We Go! 5 Daftar Jersei Favorit di East Java Championship Series

Berbicara soal gelaran FIBA World Cup 2023, ia awalnya sempat mendukung tim Kanada, dengan berbagai pemain bintang yang bermain di Jakarta. Sebut saja Shai Gilgeous-Alexander, Dillon Brooks, dan lain-lain.

"Tapi setelah mereka kalah oleh permainan heroik Brazil, sepertinya aku mulai mikir buat pindah haluan deh. So, i'm with Luka Doncic now, Let's Go Slovenia!" seru Kak Jo.

Disinggung mengenai perjalanan DBL Indonesia dalam menjadi wadah untuk pebasket muda selama ini, Kak Jo memiliki harapan yang besar dengan kegiatan bola basket di Indonesia.

"Aku tau mereka mempunyai program DBL All-Star dan ini merupakan langkah bagus banget. Tapi, setelah program All-Star ini aku berharap mereka yang pada jago banget di Indonesia ini, diberikan fasilitas dan infrastruktur penunjang bakat basket mereka. Supaya potensi mereka bisa berkembang lebih lagi, dan tidak berpindah haluan saat dewasa nanti, atau bahkan 'layu sebelum berkembang'," terangnya.

Sebagai penutup, kak Jo memiliki pesan singkat dan semangat untuk mewujudkan harapan tersebut.

"Yuk, bisa yuk Honda dan DBL Indonesia! Hehehe," celetuknya.

Baca juga: Belum Terkalahkan Sejak 2018, Sinlui Segel Gelar Kelima Beruntun!

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY