Jelang bergulirnya Honda DBL with Kopi Good Day 2023 DKI Jakarta Series - East Region, seluruh tim tampak sedang mempersiapkan untuk laga tersebut. Tepatnya pada September mendatang DBL Jakarta Timur akan dimulai.

Seperti diketahui, rangkaian roadshow Honda DBL with Kopi Good Day 2023 DKI Jakarta - East Region, kali ini mampir ke sekolah SMA Angkasa 1, pada Kamis 24 Agustus 2023. Mereka diperkenalkan dihadapan para suporter dan guru untuk melandai di DBL Jakarta Timur musim ini.

Sementara itu, salah satu penggawa dan kapten tim Angkasa, Adrian Eka Syahputra, menyatakan bahwa timnya sudah sangat siap untuk bertanding di DBL Jakarta Timur musim ini.

Baca juga: Panas! Angkasa 1 Gelar Roadshow DBL Jakarta Timur

"Persiapan Angkasa bisa dibilang cukup baik, untuk menambah jam terbang kita udah mengikuti beberapa turnamen supaya lebih nyatu lagi mainnya" kata sang kapten Angkasa, Adrian Eka Syahputra.

Lebih jauh, Andrian mengungkapkan untuk menyatukan komunikasi antar pemain, ada hal unik yang dilakukan. Yaitu semua pemain diceburin ke kolam untuk seru-seruan. 

"Ceritanya itu karena lapangan kita outdoor, saat mau latihan cuaca lagi hujan jadi lapangan ga bisa dipakai," sambung Adrian.

"Pada akhirnya di sekolah kita ada kolam di belakang dan lagi banjir, disitu lah mulai main cebur-ceburan. Dan untuk pemain baru yang gabung kita ceburin juga buat ngerasain, kita jadi lebih dekat, lebih seru lagi," ujar Andrian.

Baca juga: Barista Menangkan Satu Hati Almamater Video Contest di DBL Jakarta Utara-Pusat

Sementara itu, dalam persiapan Andrian tak luput evaluasi dari tiap latihan. Ia mengatakan bahwa sisi defence masih perlu diperbaiki. "Kita juga masih banyak PR, apalagi soal sisi defense perlu diperbaiki lagi," pungkasnya.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Populer

Big Match Playoffs DBL Malang: Smarihasta Kembali Bersua Bhawikarsu!
Perjalanan Basket Mayviana dan Harapan Penghujung Musim Bersama Skuad Gloria 1
Setelah Absen Lima Pertandingan, Amigosmansa Kembali Ramaikan Tribun DBL Arena!
Jadwal dan Link Live Streaming DBL Malang Hari Ini 20 September 2024
Kawal Beda Sekolah, Loren dan Yohanes Justru Kompak di Luar Lapangan! Ada Apa?