Sang Juara Bertahan Ditantang Smanba

| Penulis : 

MALANG-Juara bertahan Honda DBL East Java Series, putri SMAN 8 Malang akan berjumpa dengan SMAN 1 Bangil, Pasuruan di babak playoffs. Smarihasta-sebutannya, siap melanjutkan tradisi positif yang telah mereka ukir dua musim berturut-turut.

Putri Smarihasta mengakhiri fase grup dengan hasil memuaskan. Bergabung di Grup F, langkah Smarihasta tidak dapat dibendung oleh dua pesaingnya, yakni SMKN 2 Malang dan SMAN 1 Pandaan, Pasuruan.

Kehadiran Amelia Ryan Ayu Ardhany membuat Smarihasta semakin ditakuti lawan. Amelia adalah penggawa tim nasional basket U18 Indonesia. faktor-faktor itu tak membuat Smarihasta bersantai.

Sebaliknya, mereka semakin intensif menggeber latihan untuk mematangkan persiapan menuju playoffs. “Kami terus memperbaiki diri terutama dari segi komunikasi antarpemain,” ujar pelatih Smarihasta, Catur Agung Widodo.

Sementara, SMAN 1 Bangil berhasil lolos ke playoffs setelah meraih sukses di babak grup. Mereka berhasil menyingkirkan SMAN 1 Bululawang, dan SMAN 3 Malang. Smanba-sebutannya, adalah tim yang kali pertama lolos ke playoffs.

Pelatih Smanba, Ahmad Dzia' Uddien menegaskan bahwa perjuangan mereka akan semakin berat. Apalagi Diva Dwi Nindya Pramesmari dan kawan-kawan akan berhadapan dengan sang juara bertahan, Smarihasta.

“Yang jelas ini tantangan besar untuk kami. Kami juga ingin merasakan sensasi melawan tim juara. Kami akan tampil all out,” tegasnya.

Populer

Perjalanan Basket Mayviana dan Harapan Penghujung Musim Bersama Skuad Gloria 1
Big Match Playoffs DBL Malang: Smarihasta Kembali Bersua Bhawikarsu!
Pengumuman! Berikut Top 10 DBL Dance Competition Malang
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Jadwal dan Link Live Streaming DBL Malang Hari Ini 20 September 2024